Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-3, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) ASA Kota Depok akan meluncurkan dua layanan baru, yakni Bank Darah Rumah Sakit (BDRS) dan layanan Hemodialisa.
Kelurahan Sawangan melaksanakan Program Pemberian Makanan Tambahan (PMT) bagi balita dengan kriteria gizi kurang. Program ini berlangsung selama 56 hari dan menyasar 40 balita yang terdiri dari balita dengan berat badan kurang, balita yang tidak mengalami kenaikan berat badan, serta balita stunting dengan status gizi kurang.
Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok terus menggencarkan upaya eliminasi tuberkulosis (TBC) dengan menggelar kampanye TOSS TBC (Temukan, Obati, Sampai Sembuh Tuberkulosis) di Depok Open Space (DOS), Minggu (09/11/25).
Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran (FK Unpad) membuka peluang kerja sama berkelanjutan dengan RSUD ASA Kota Depok dalam layanan intervensi nyeri.
Memperingati Hari Ulang Tahun ke-3, RSUD Anugerah Sehat Afiat (ASA) Kota Depok menggelar Bakti Sosial Intervensi Nyeri bekerja sama dengan Precursor Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran (FK Unpad). Kegiatan berlangsung di halaman RSUD ASA, Rabu (05/11/25), dan diikuti 92 peserta melalui pendaftaran online maupun on-site.
Kelurahan Cipayung, Kota Depok, meluncurkan program inovatif untuk menangani stunting bernama Jumat Sedekah Telur untuk Stunting (JuS TeruS). Program ini bertujuan menekan angka stunting melalui pemenuhan gizi tambahan bagi balita.
Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Brimob Kelapa Dua Depok menggelar bakti kesehatan berupa operasi katarak gratis bagi masyarakat, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Korps Brimob Polri.
Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Mampang membuka pelayanan imunisasi setiap hari selama sepekan, mulai 27 hingga 31 Oktober 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari program nasional PENARI atau Sepekan Mengejar Imunisasi yang digagas oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia.
Pecahan kaca, silet, jarum suntik, hingga kaleng bekas minuman mungkin terlihat sepele.
Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Depok, Siti Barkah Hasanah atau yang akrab disapa Cing Ikah, terus mengajak masyarakat untuk mendukung program SERA MIJEL SAE (Sembako Rakyat Minyak Jelantah Sehat dan Ekonomis).