Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK), Hanif Faisol Nurofiq, melakukan kunjungan langsung ke lokasi tempat pembuangan sampah (TPS) liar di Limo, Depok, pada Senin (04/11/24).
Pemerintah Kota Depok melalui Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) menutup Tempat Pembuangan Sementara (TPS) ilegal di wilayah Limo, Depok. Kepala DLHK Kota Depok, Abdul Rahman, menjelaskan bahwa penutupan ini dilakukan sebagai upaya menghentikan kegiatan pembuangan sampah yang melanggar aturan dan membahayakan lingkungan.