Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Kelurahan Jatijajar melakukan sosialisasi rencana pembongkaran bangunan liar (bangli) yang berada di sepanjang Jalan Terminal Jatijajar, Kamis (07/08/25).
Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok melalui Bidang Bina Konstruksi menggelar pelatihan tenaga terampil konstruksi bagi pengawas pekerjaan struktur bangunan gedung dan teknisi survei terestris. Kegiatan berlangsung di Kemuning Resto, Kecamatan Cilodong, Rabu (06/08/25).
Pemerintah Kota (Pemkot) Depok mengalokasikan anggaran sebesar Rp70 miliar untuk melebarkan Jalan Enggram di Kelurahan Sawangan Baru, Kecamatan Sawangan. Langkah ini diambil sebagai upaya untuk mengatasi kemacetan yang kerap terjadi di kawasan Jalan Raya Sawangan.
Wali Kota Depok, Supian Suri, yang akrab disapa Bang Supian, bersama Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok, Nina Suzana, serta jajaran kepala perangkat daerah, kembali melakukan rapat koordinasi sekaligus meninjau langsung pembangunan infrastruktur di wilayah.
Panitia Khusus (Pansus) 3 DPRD Kota Depok menyampaikan hasil pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Depok Tahun 2025–2029 dalam Rapat Paripurna yang berlangsung di Gedung DPRD Depok, Senin (04/07/25) siang.
Dinas Kesehatan (Dinkes) bersama Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Depok berkolaborasi melakukan pemeriksaan deteksi dini penyalahgunaan narkotika dan edukasi bahaya penyalahgunaan narkotika, psikotropika, dan zat adiktif (NAPZA) di SMP Muhammadiyah Cisalak, Sukmajaya, Kota Depok, pada Selasa (29/07/25).
Pemerintah Kota (Pemkot) Depok akan melakukan relokasi Masjid Jami Al Istiqomah yang berlokasi di Simpang Kodim, Kelurahan Mampang, Kecamatan Pancoran Mas. Langkah ini merupakan bagian dari upaya penataan kawasan agar lebih tertib dan teratur secara infrastruktur.
Pemerintah Kota (Pemkot) Depok akan membangun Balai Latihan Kerja (BLK) dan Gedung Puskesmas di Kelurahan Rangkapan Jaya, Kecamatan Pancoran Mas (Panmas).
Pembangunan Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) yang berlokasi di Ex Rumah Pemotongan Hewan Kelurahan Rangkapan Jaya sudah dimulai. Pemerintah Kota (Pemkot) Depok menargetkan proyek pembangunan ini rampung November 2025.
Wali Kota Depok, Supian Suri, didampingi Anggota Komisi A DPRD Kota Depok, Edi Masturo, Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kota Depok Nina Suzana, kepala perangkat daerah, camat, dan lurah meninjau sejumlah lokasi pembangunan infrastruktur serta calon lahan sarana prasarana (sarpras) di Kecamatan Pancoran Mas (Panmas), Selasa (29/07/25).