Forum Anak Kecamatan Tapos (Forapos) menyelenggarakan Festival Anak 2020 di Aula Kecamatan Tapos, Selasa (24/11/2020). Hadir dalam kegiatan, Plt. Camat Tapos, Anwar Nasihin dan Kepala Bidang Tumbuh Kembang dan Pengembangan Kota Layak Anak DPAPMK Kota Depok Yulia Oktavia. Perhelatan yang bertajuk Anak dan Remaja Tapos Mendukung Pemerintah Kota Depok dalam Program Percepatan Penanganan Covid-19 diharapkan mampu menggali dan memberdayakan potensi, peran dan kreativitas anak serta remaja.
Kampung KB Wijaya Indah RW 06 Kelurahan Cisalak Kecamatan Sukmajaya Kota Depok berhasil masuk dalam lima besar Rechecking Apresiasi Kampung KB Terbaik Tingkat Provinsi Jawa Barat, Senin (23/11/2020). Kampung KB Wijaya Indah dikunjungi oleh Tim Juri dari BKKBN Provinsi Jawa Barat karena dinilai memiliki berbagai inovasi, keterlibatan masyarakat yang tinggi, kerjasama antara stakeholder, pemerintah dan 3 pilar yang mampu membuat wilayah ini menjadi lebih baik.
Kelurahan Se kecamatan Cipayung mengikuti Cipayung Expo Tahun 2020 di Halaman Kantor Kecamatan Cipayung, Jumat (20/11/2020). Masing-masing Kelurahan menampilkan produk unggulan Usaha Mikro Kecil dan Menengah di wilayahnya.
Sekretariat Daerah bagian Ekonomi Kota Depok mengadakan Forum Ekonomi Kota Depok secara virtual terkait Pengembangan Sub Sektor Aplikasi dan Gim sebagai penggerak ekonomi kreatif di Kota Depok, Rabu (18/11/2020). Turut hadir sebagai narasumber, Kepala BAPPEDA Kota Depok, Widyati Riyandini dan Direktur Infrastruktur Ekonomi Kreatif Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Selliane Halia Ishak dan Praktisi IT CEO I-Grow, Andreas Sanjaya
Dinas Perlindungan Anak dan Pemberdayaan Masyarakat dan Keluarga (DPAPMK) Kota Depok mengadakan Rapat Koordinasi Gugus Tugas terkait Pencegahan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (PKDRT) dan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) Tahun 2020 di Aula Lt.10 Gedung Dibaleka II, Selasa (17/11/2020). Sebagai narasumber, Kanit PPA Polres Metro Depok, Ipda Elia Herawati dan Kabid Pencegahan TPPO Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Hendarmi
DPAPMK Kota Depok mengadakan kegiatan talkshow Komunikasi Sehat Dalam Keluarga untuk memperingati milad Puspaga (Pusat Pembelajaran Keluarga) yang ke-3 secara virtual, Minggu (15/11/2020). Turut hadir Pjs Wali Kota Depok, Dedi Supandi
Pjs Wali Kota Depok, Dedi Supandi, menghadiri silaturahmi dengan seniman Depok di Lapangan Futsal, Gedung Parkir Balai Kota, Kamis (12/11/2020).
Pjs Wali Kota Depok, Dedi Supandi, mengunjungi sekaligus menjadi narasumber pada acara webinar sharing Belajar Hebat bersama Gembira Belajar Media, Sekolah Cakra Buana dan Sekolah Bintara di Sekolah Cakra Buana, Kamis (12/11/2020).
Pjs Wali Kota Depok, Dedi Supandi, mengunjungi Monitoring Evaluasi Penyelenggaran Pemerintahan Kecamatan dan Kelurahan di Aula Kantor Kecamatan Bojongsari, Kamis (12/11/2020). Pada kesempatan tersebut Camat Sawangan, Camat Limo, Camat Cinere dan Camat Bojongsari yang diwakili Sekretaris Camat menyampaikan paparan terkait ekspos monev
Pjs Ketua PKK Kota Depok, L. Erlita Widiasih menyalurkan Bantuan Sosial (Bansos) dari Jabar Bergerak Kepada 3 (tiga) Kecamatan yaitu Cilodong, Cipayung dan Sawangan, di Aula Kecamatan Cilodong, Kamis (12/11/2020)
Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Depok menerima kunjungan Kegiatan Penilaian Penyelenggaraan Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) secara virtual melalui zoom meeting, Selasa (10/11/2020). Pada kegiatan tersebut Dinas Kesehatan Kota Depok menjadi sampling penyelenggaraan PPID Tahun 2020.
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna Virtual dalam rangka Penyampaian Raperda Inisiatif DPRD Kota Depok di Ruang Sidang Paripurna DPRD Kota Depok, Selasa, (01/09/2020). Kegiatan ini turut dihadiri Pjs Wali Kota Depok, Dedi Supandi.
Pjs Wali Kota Depok, Dedi Supandi, didampingi Kapolres Metro Depok, Kombes Pol Azis Andriansyah dan Dandim 0508 Depok, Letkol Inf Agus Isrok Mikroj meninjau kerja bakti gabungan di gorong-gorong Jalan Arif Rahman Hakim, Senin (9/11/2020).
Pjs Wali Kota Depok, Dedi Supandi, didampingi Kapolres Metro Depok, Kombes Pol Azis Andriansyah dan Dandim 0508 Depok, Letkol Inf Agus Isrok Mikroj melakukan monitoring Persiapan Penanggulangan Bencana Alam dalam rangka Apel Gabungan Siaga Bencana di Lapangan Balai Kota, Senin (9/11/2020).
Kepala Bagian (Kabag) Pembangunan pada Sekretariat Daerah (Setda), Reni Siti Nuraeni, meninjau lokasi pemasangan ring kabel udara tahap tiga di sepanjang Jalan Siliwangi dan Tole Iskandar, Senin (9/11/2020).
Pemerintah Kota Depok menggelar Apel Gabungan dalam rangka Persiapan Penanggulangan Bencana Alam di Lapangan Balai Kota, Senin (9/11/2020). Kegiatan ini juga dihadiri unsur terkait seperti Polres Metro Depok, Kodim 05/08, Perangkat Daerah (PD) serta Relawan dan Masyarakat
Pjs Ketua TP PKK Kota Depok, Lutfi Erlita Widiasi, meninjau pelatihan pokja di Aula Sekolah Alam Quran, Kelurahan Leuwinanggung, Rabu (4/11/2020).
Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Depok melakukan monitoring harga kebutuhan pokok di Pasar Cisalak, Rabu (4/11/2020).
Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Depok melakukan inspeksi harga kebutuhan pokok di Pasar Agung, Depok Timur, Rabu (4/11/2020).
Sekretaris Daerah Kota Depok, Hardiono, bersama Camat Pancoran Mas, Utang Wardaya, menghadiri Pencanangan Gerakan Bersama (Gema) 3M di Aula Kantor Kecamatan Pancoran Mas, Selasa (3/11/2020).