Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

News Pemerintahan
Saat Komunitas dan Lembaga Peduli HIV/AIDS di Depok Perkuat Langkah Pencegahan
JD 02 - berita depok

65
Rabu, 26 Nov 2025, 14:29 WIB

Para perwakilan komunitas dan lembaga Peduli HIV/AIDS saat pertemuan di Lantai 1 Balai Kota Depok, Rabu (26/11/25). (Foto: JD 02/Diskominfo Depok).

berita.depok.go.id - Menjelang peringatan Hari AIDS Sedunia yang jatuh pada 1 Desember mendatang, komunitas peduli HIV AIDS di Kota Depok terus menunjukkan komitmen dalam memperkuat upaya pencegahan, penjangkauan dan pendampingan bagi populasi terdampak.

Bersama Distrik Task Force (DTF) Depok, mereka bergerak konsisten membangun fondasi dalam deteksi dini dan meningkatkan temuan kasus HIV di Kota Depok. 

Koordinator DTF Kota Depok, Samsu Budiman mengungkapkan, komunitas dan lembaga yang terlibat terus berupaya menjadi garda terdepan dalam edukasi, penjangkauan populasi kunci, pendampingan Orang Dengan HIV AIDS (ODHA), mitigasi hingga penguatan data lapangan.

“Kerja komunitas dan lembaga selama bertahun-tahun untuk memastikan respon HIV berjalan efektif, partisipatif, berbasis bukti, dan inklusif di Kota Depok," ungkapnya kepada berita.depok.go.id usai pertemuan Komunitas dan Lembaga DTF di Lantai 1 Balai Kota Depok yang difasilitasi Komunitas Komunitas Aksi Kemanusiaan Indonesia (KAKI), Rabu (26/11/25). 

Dikatakannya, DTF Depok bersama jejaring komunitas dan lembaga juga terus mendorong percepatan pengesahan Peraturan Wali Kota (Perwali) tentang Penanggulangan HIV dan Infeksi Menular Seksual (IMS). 

Menurutnya, regulasi tersebut dinilai sangat krusial sebagai landasan kebijakan untuk menjamin keberlanjutan layanan di tengah target nasional menuju Eliminasi AIDS 2030.

Perwali tersebut telah disusun sejak 2022 oleh Dinas Kesehatan, KPA, perangkat daerah terkait, komunitas, hingga akademisi. 

"Perwali HIV dan IMS akan menjadi tonggak baru bagi Kota Depok dalam memastikan respons HIV yang berkelanjutan, berkualitas, setara, dan bebas stigma," jelasnya. 

"Harapannya, komunitas, pemerintah daerah, dan masyarakat Kota Depok dapat bersinergi dalam memperkuat respons penanggulangan HIV–AIDS secara menyeluruh dan inklusif," tutupnya. (JD 02/ED 01).


Apa reaksi anda?
1
0
0
0
0
0
0