Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Kecamatan Cimanggis Terus Optimalkan Kampung Siaga Covid-19

JD 02 - berita depok
Kamis, 1 Oktober 2020, 13:41 WIB

Camat Cimanggis, Abdul Rahman. (Foto: Istimewa)

berita.depok.go.id-Kecamatan Cimanggis terus mengoptimalkan keberadaan Kampung Siaga Covid-19. Optimalisasi tersebut dilakukan terutama pada lokasi yang sudah ditetapkan menjadi wilayah Pembatasan Sosial Kampung Siaga (PSKS) Covid-19 sesuai Keputusan Wali Kota Depok Nomor:443/335/Kpts/Dinkes/Huk/2020.

"Terus kami dorong Kampung Siaga Covid-19 untuk menekan penyebaran Coronavirus di wilayah Cimanggis," jelas Camat Cimanggis, Abdul Rahman kepada berita.depok.go.id, Kamis (01/10/20).

Dikatakannya, masyarakat juga diminta terus menerapkan protokol kesehatan. Terutama, menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah. 

"Melalui Kampung Siaga Covid-19 kami ingatkan kepada masyarakat agar menggunakan masker, mencuci tangan menggunakan sabun, serta menjaga jarak," tambahnya.

Abdul Rahman berharap, seluruh masyarakat dapat meningkatkan kesadaran diri dalam mengimplementasikan protokol kesehatan. Tentunya sebagai bentuk kewaspadaan terhadap penyebaran Covid-19. (JD02/ED02/EUD02)