Bidang Komunikasi Publik Satgas Penanganan Covid-19 di Kota Depok Sidik Mulyono menjadi pemateri Edukasi Covid-19, Dalam Rangka AKB di Masjid Miftahul Jannah Gang Pinang III, Kecamatan Beji, Selasa (20/10/20). (Diskominfo)
berita.depok.go.id-Koordinator Bidang Komunikasi Publik Satgas Penanganan Covid-19 di Kota Depok, Sidik Mulyono menjadi pemateri Edukasi Covid-19, dalam rangka Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB). Melalui paparannya, dirinya membahas mengenai virus Corona atau Covid-19 berdasarkan keilmuan dan cara pencegahannya.
"Berbeda dengan bakteri atau kuman, virus ini bersifat parasit atau benalu. Dengan demikian, apabila induk inangnya meninggal, maka virus tersebut juga akan mati," kata Sidik Mulyono mengawali pembahasannya, di Masjid Miftahul Jannah Gang Pinang III, Kecamatan Beji, Selasa (20/10/20).
Sidik menambahkan, penularan virus dapat terjadi melalui kontak fisik dan percikan ludah (droplet), saat batuk atau bersin. Karena itu, dirinya meyakini penggunaan masker dan menjaga jarak, merupakan langkah efektif yang bisa mencegah seseorang terpapar Covid-19.
"Ditambah mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir serta menyemprotkan hand sanitizer," tambahnya.
Selain itu, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Depok ini, juga memaparkan konsep sistem metabolik. Menurutnya, virus tidak akan bisa menyerang saat sistem metabolisme tubuh seseorang dalam kondisi baik.
"Karena itu, hidup sehat dengan makan makanan bergizi, olahraga teratur dan istirahat yang cukup, mampu menyeimbangkan sistem metabolik. Dengan demikian, tubuh tidak akan mudah terserang virus," pungkasnya. (JD 07/ED 01/EUD02)