Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Puskesmas Harjamukti Ajak Warga Terapkan PHBS dan 3M Plus

JD 02 - berita depok
Jumat, 16 Oktober 2020, 20:21 WIB

Petugas kesehatan Puskesmas Harjamukti. (Foto: Istimewa)

berita.depok.go.id-Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Harjamukti mengajak warga untuk menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) selama musim penghujan. Dengan hidup bersih dan sehat dapat terbebas dari virus, bakteri, dan penyakit yang berasal dari nyamuk.

"Kami ajak masyarakat untuk terus menjaga kebersihan tempat tinggal agar terbebas dari berbagai penyakit," jelas Kepala UPTD Puskesmas Harjamukti, Eni Ernawati kepada  berita.depok.go.id, Jumat (16/10/20). 

Dikatakannya, pihak Puskesmas Harjamukti juga melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat terkait penerapan PHBS. Selain itu juga pencegahan Demam Berdarah Dengue (DBD). Mengingat, saat musim penghujan mudah terjadi genangan air yang bisa digunakan nyamuk untuk bersarang. 

"Edukasi kami berikan melalui grup sapa warga pada whatsapp karena pandemi Covid-19," tambahnya. 

Terakhir, Eni berpesan kepada seluruh masyarakat untuk turut serta menerapkan 3M Plus. Yaitu menguras dan menyikat, menutup tempat penampungan air, memanfaarkan atau mendaur ulang barang bekas.

"Kemudian untuk plus-nya dengan mencegah gigitan dan perkembangbiakan nyamuk," pungkasnya. (JD 02/ED02/EUD02)