Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Sejahtera

Polsek Sawangan Bantu Evakuasi Tiang Telepon yang Hampir Roboh

JD09 - berita depok

13
Senin, 27 Jan 2020, 21:15 WIB

Anggota Polsek Sawangan, saat memindahkan tiang yang miring ke arah jalan ke tempat aman.

berita.depok.go.id-Polsek Sawangan bantu mengevakuasi tiang telepon yang hampir roboh di Jalan Raya Mochtar, Kelurahan Sawangan Baru. Hal tersebut dilakukan karena membahayakan masyarakat yang melintas di sekitar lokasi.

"Tadi sudah kami singkirkan, selain membahayakan juga menyebabkan macet. Untuk itu, kami bergerak cepat menyelesaikan permasalahan tersebut," tutur Kapolsek Sawangan, Kompol Suprasetyo, kepada berita.depok.go.id, Senin, (27/01/20).

Dikatakannya, tiang tersebut miring karena sudah lama dan kropos. Selain itu, tiang tersebut juga kelebihan beban, sehingga miring ke arah jalan.

Di tempat berbeda, Lurah Sawangan Baru, Cucu Suardi, menambahkan, sampai saat ini belum ada laporan gangguan telepon di wilayahnya. Namun, kelurahan sudah berkoordinasi dengan pihak terkait agar masyarakat tetap mendapatkan pelayanan.

Tak hanya itu, dirinya juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada terhadap berbagai kemungkinan terjadinya. Baik musibah dan bencana.

"Jika masyarakat menemukan sesuatu yang berbahaya dan berisiko, segera melaporkan ke pihak Ketua RT-RW dan pihak yang berwenang," pungkasnya. (JD 09/ED 02/EUD 02)


Apa reaksi anda?
0
0
0
0
0
0
0