Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Pemerintahan

Ini Langkah Kelurahan Cilangkap Antisipasi Anomali Cuaca

JD09 - berita depok

73
Rabu, 3 Nov 2021, 17:42 WIB

Lurah Cilangkap, Teguh Santoso. (Foto : Diskominfo)

berita.depok.go.id - Kelurahan Cilangkap melakukan antisipasi terhadap anomali cuaca yang terjadi di Kota Depok dengan melakukan sejumlah langkah. Upaya tersebut dilakukan guna meminimalisir dampak negatif yang dapat terjadi di wilayahnya.

Lurah Cilangkap, Teguh Santoso mengatakan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan warga dan pengurus lingkungan untuk mengantisipasi dan meminimalisir dampak yang ditimbulkan dari anomali cuaca yang terjadi di Kota Depok. Pertama, meminimalisir dampak negatif yang ditimbulkan dari angin kencang atau puting beliung 

"Saya telah menginstruksikan kepada RT-RW untuk melakukan pemangkasan pohon-pohon besar dan rindang. Jangan biarkan batang pohon berada di atas rumah," tutur Teguh kepada berita.depok.go.id, Rabu (03/11/21).

Lanjut Teguh, khususnya di RW 5, 7, 10, wilayah berbatasan dengan Bukit Golf yang merupakan ruang terbuka hijau, biasanya memiliki potensi angin kencang. Sebab, pengalaman sebelumnya terdapat 10 rumah yang terdampak angin kencang di sana.

Kemudian, terkait banjir maupun genangan air di wilayah Cilangkap, terdapat satu wilayah rawan, yaitu RW 14. Biasanya, wilayah tersebut terdampak luapan air dari kali yang berhulu di Situ Cilangkap.

"Untuk itu kami akan buat upaya sementara dengan sumur resapan, sehingga ketika terjadi genangan lebih cepat surut," terangnya.

Teguh menambahkan, dengan kondisi Kota Depok yang berada pada Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 2, warga sudah mulai bergerak melakukan kerja bakti. Kemudian, warga juga melakukan pengelolaan sampah agar tidak menjadi penyebab masalah banjir.

"Ada juga warga yang berinisiatif melakukan pengerukan saluran air di sekitar lingkungannya, sehingga antisipasi banjir bisa dilakukan dari sekarang," tandasnya. (JD 09/ED02/EUD02)


Apa reaksi anda?
0
0
0
0
0
0
0