berita.depok.go.id - Forum Anak Kota Depok menggelar Musyawarah Daerah (Musda) tahun 2025 di Aula Serbaguna Gedung Dibaleka 2 Balai Kota Depok, Sabtu (15/11/25).
Musda tersebut menjadi ajang anggota Forum Anak tingkat kota, kecamatan, dan kelurahan untuk bermusyawarah memilih ketua Forum Anak Kota Depok periode 2026-2028.
Usai dilakukan musyawarah dan saling menyampaikan pendapat, terpilih Dame Naruli Prathama Nasution sebagai Ketua Forum Anak Kota Depok periode 2026-2028 yang akan dilantik menggantikan ketua sebelumnya, Faris Akhyarullah pada 2026 mendatang. (JD 01/ ED 01).
