Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Dinkes Akan Kembali Buka Vaksinasi Covid-19 di Dmall, Tersedia Booster Kedua untuk Umum

JD 02 - berita depok
Jumat, 27 Januari 2023, 7:25 WIB
Informasi vaksinasi Covid-19 di Dmall. (Foto: Tangkapan Layar).

berita.depok.go.id- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok akan kembali menggelar pelayanan vaksinasi Covid-19 di Dmall pada 27 dan 28 Januari 2023. Total vaksin yang disediakan sebanyak 1.200 dosis.

Kepala Dinkes Kota Depok, Mary Liziawati mengatakan, pelayanan vaksinasi Covid-19 kali ini dikhususkan bagi warga berusia 18 tahun ke atas meliputi dosis pertama, kedua, dan ketiga atau booster. Juga tersedia dosis keempat atau booster kedua untuk umum.

Pfizer"Kami berikan pelayanan untuk warga umum agar mendapatkan vaksin Covid-19 booster kedua sesuai ketentuan bahwa usia di atas 18 tahun sudah bisa mendapatkan vaksin booster kedua. Jenis vaksin yang disediakan yaitu Pfizer, Indovac, dan Zivivax." tuturnya kepada berita.depok.go.id, Jumat (27/01/23).

Mary menambahkan, masyarakat yang ingin mendapatkan layanan vaksinasi ini dapat mendaftar secara online melalui link linktr.ee/vaksindmall. Atau mendaftar secara langsung di lokasi pukul 13.00 WIB ke atas selama persediaan vaksin masih tersedia.

Terakhir, Mary berpesan kepada masyarakat yang belum mendapatkan vaksinasi lengkap untuk memanfaatkan layanan ini. Termasuk bagi warga umum yang ingin mendapatkan vaksinasi Covid-19 hingga booster kedua. 

"Yuk, lengkapi vaksinasi Covid-19 hingga dosis keempat, sehingga seluruh warga Kota Depok terlindungi dari paparan virus Covid-19," pungkasnya. (JD 02/ED 01/EUD03)