berita.depok.go.id - Bulan Ramadan telah usai. Setelah satu bulan penuh menjalankan ibadah puasa, tubuh kita tentu mengalami banyak penyesuaian, mulai dari pola makan yang berubah, aktivitas yang melambat, hingga jam tidur yang bergeser.
Jadi, ini saatnya kita mengembalikan ritme tubuh agar tetap sehat, bugar, dan produktif. Tentunya dimulai dengan gaya hidup sehat dan mengatur pola makan yang lebih seimbang.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok, Mary Liziawati mengungkapkan, setelah melakukan puasa selama satu bulan, tubuh perlu disiapkan untuk dapat melakukan aktivitas dengan normal.
"Salah satu cara yang harus dilakukan yaitu dengan melakukan olahraga ringan secara bertahap agar tubuh tidak kaget dan tetap bugar," ungkapnya kepasa berita.depok.go.id, Rabu (09/05/25).
Maka, apa saja jenis olahraga yang disarankan untuk dilakukan? Yuk simak bersama rekomendasi yang dibagikan Dinkes Kota Depok.
1. Jalan Santai
Disarankan jalan santai pada pagi atau sore hari selama 30-45 menit. Dengan jalan santai dapat meningkatkan sirkulasi darah, membakar kalori secara stabil, meningkatkan suasana hati dan mengurangi stres, serta cocok untuk semua usia dan minim resiko cedera.
2. Bersepeda
Bersepeda santai di taman atau jalan selama 30-60 menit setiap hari. Olahraga ini bermanfaat untuk menguatkan otot kaki dan sendi lutut, melatih jantung dan paru-paru, dan mengurangi risiko penyakit jantung.
3. Senam atau yoga
Lakukan senam ringan dan yoga pada pagi hari selama 30 menit. Dengan olahraga ini, akan memberikan manfaat meningkatkan fleksibilitas dan postur tubuh, mengurangi stress dan meningkatkan konsentrasi, melancarkan pencernaan dan metabolisme, dan cocok untuk relaksasi pasca puasa Ramadan.
4. Berenang
Lakukan berenang gaya bebas selama 20-30 menit dengan intensitas ringan. Berenang dapat bermanfaat melatih hampir seluruh otot tubuh, baik untuk penderita masalah sendi karena minim tekanan, dan meningkatkan kapasitas paru-paru dan daya tahan tubuh.
(JD 02/ED 01)