Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Pemerintahan

Wali Kota Depok Ajak Tokoh Agama Sukseskan PSBB

JD33 - berita depok

42
Sabtu, 18 Apr 2020, 19:57 WIB

berita.depok.go.id-Wali Kota Depok, Mohammad Idris melakukan konferensi  video bersama belasan organisasi masyarakat (Ormas) Islam. Dalam kesempatan tersebut, dirinya mengajak kepada para tokoh agama untuk membantu menyukseskan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Konferensi  video dilakukan bersama belasan organisasi masyarakat (Ormas) Islam. Seperti Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Depok, Pengurus Cabang (PC) Nahdlatul Ulama (NU) Kota Depok, dan PC Muhammadiyah Kota Depok. 

"Salah satu poin yang dibahas, kami mohon kemitraan dari para ulama, untuk turut menjelaskan kepada masyarakat, khususnya terkait kegiatan keagamaan saat PSBB ini," kata Mohammad Idris usai konferensi video dengan Ulama dan Pimpinan Ormas Islam di kediamannya, Sabtu (18/04/20). 

Menurutnya, apabila yang menyampaikan tokoh agama, dengan pengemasan bahasa tertentu, dinilai lebih mudah diikuti masyarakat. Karena itu, pihaknya sedang merekayasa kolaborasi antara kepolisian dan ulama.

Dikatakan Mohammad Idris, sekarang ini Kota Depok memasuki hari keempat pelaksanaan PSBB. Besok, pihaknya berencana, melakukan evaluasi pelaksanaan PSBB. 

Selain itu, sambungnya, guna membantu para ustaz atau guru lekar yang terdampak, pihaknya bekerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Depok untuk mengakomodir hal ini dalam infak mukayat. Rencana awal, bantuan akan diberikan pada 115 guru lekar di Kota Depok. 

"Tentu jumlah ini masih kurang, baik dari sisi jumlah penerima maupun uangnya. Karena itu, kami masih dalam melakukan proses pendataan siapa saja guru lekar yang terdampak Covid-19 ini," pungkasnya. (JD 07/ED02/EUD02)


Apa reaksi anda?
0
0
0
0
0
0
0