Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

News Other Pendidikan Kesehatan Berbudaya Pemerintahan
Tarling Pertama, Bang Imam Sampaikan Tiga Program Pemkot Depok di Masjid Baituramrahman Jatijajar
JD09 - berita depok

261
Jumat, 15 Mar 2024, 13:26 WIB

Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono menyampaikan tiga program yang dimiliki Pemerintah Kota (Pemkot) Depok pada Tarawih Keliling (Tarling) Tingkat Kota Depok di Masjid Baiturrahman, Kelurahan Jatijajar, Kecamatan Tapos, Kamis (14/03/24). (Foto : JD01/Diskominfo)

berita.depok.go.id - berita.depok.go.id - Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono menyampaikan tiga program yang dimiliki Pemerintah Kota (Pemkot) Depok pada tarawih keliling (tarling) pertama Pemerintah Kota (Pemkot) Depok di Masjid Baiturrahman, Kelurahan Jatijajar, Kecamatan Tapos, Kamis (14/03/24).

"Saya sampaikan tiga program. Pertama, program 5.000 Pengusahan Baru dan 1.000 Perempuan pengusaha," kata Bang Imam, sapaan Wakil Wali Kota Depok dalam sambutannya.

Dikatakan Bang Imam, melalui program ini Pemkot Depok berusaha mendidik warganya untuk berusaha dengan baik dan sukses.

Lebih lanjut, ujarnya, hingga saat ini sudah ada 4.500 orang yang dilatih dan dididik oleh Dinas Koperasi dan Usaha Mikro (DKUM) untuk menjadi pengusaha.

Pada tahun ini juga sudah dibuka pendaftaran untuk program tersebut. Ada lima hal yang diberikan, yaitu pelatihan, pendampingan, perizinan, pemasaran dan permodalan.

"Bagi anak-anak muda yang ingin Startup juga ada. Bagi ibu-ibu yang ingin dikembangkan dan dinaikan omzetnya bisa ikutan, yang belum punya perizinan halal atau usaha diajarkan dan diberikan secara gratis oleh Pemkot Depok," jelasnya.

"Segera daftar melalui aplikasi D'Kerens (besutan DKUM Depok) dan di kelurahan juga bisa daftar," ujar Bang Imam.

Lalu yang kedua, yaitu program magang kerja ke Jepang gratis untuk lulusan SMA sederajat dengan maksimal usia 23 tahun. Selama tiga tahun dengan 20 bidang kerja yang tersedia.

"Program ini tersedia bagi lulusan SMA atau SMK. Setelah tiga tahun, kalau ingin lanjut, silakan dan kalau ingin pulang juga boleh," ucapnya.

Selain dua program itu, kata Bang Imam, juga ada program yang diberikan untuk masyarakat pra sejahtera di Kota Depok. Salah satunya, program Kartu Depok Sejahtera (KDS) yang memiliki tujuh manfaat.

"Di antaranya, ada BPJS gratis, beasiswa SD/SMP/SMA/Perguruan Tinggi, Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), santunan kematian, bantuan pangan kota, bantuan untuk disabilitas serta lansia," terangnya.

"Program-program tersebut dapat dilihat di aplikasi Depok Singel Window atau DSW. Termasuk juga persyaratan dan cara pengurusannya," tutup Bang Imam. (JD 09/ED 02)


Apa reaksi anda?
0
0
0
0
0
0
1