Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

News
Sambut Hari Sumpah Pemuda, Katar Mekarjaya Adakan UMKM Expo Milenial
JD 12 - berita depok

6
Minggu, 6 Nov 2022, 12:08 WIB

UMKM Expo Milenial yang digelar Katar Mekarjaya di Lapangan Merdeka, Kecamatan Sukmajaya, Minggu (06/11/22). (Foto: Diskominfo).

berita.depok.go.id - berita.depok.go.id- Guna menyambut Hari Sumpah Pemuda yang diperingati setiap 28 Oktober, Karang Taruna (Katar) Kelurahan Mekarjaya menggelar UMKM Expo Milenial di Lapangan Merdeka, Kecamatan Sukmajaya. Kegiatan tersebut diikuti oleh para pelaku UMKM yang berasal dari setiap RW yang ada di Mekarjaya.

"Kita lebih fokus UMKM di tingkat RW yang ada di Kelurahan Mekarjaya, Alhamdulillah dari 24 stand yang kita sediakan terisi semua, dari RW 01 sampai dengan RW 31," ujar Ketua Katar Mekarjaya, Febry Purwa Atmaja kepada berita.depok.go.id, di Lapangan Merdeka, Kecamatan Sukmajaya, Minggu (06/11/22).

Dirinya mengungkapkan, event ini dimeriahkan dengan berbagai acara. Antara lain tarian tradisional, marching band, live musik, lomba stand UMKM terbaik serta pembagian door prize .

"Kegiatan ini diharapkan mampu mendukung UMKM, terutama setelah terdampak pandemi Covid-19. Supaya temen-temen bisa melihat UMKM yang ada di Kelurahan Mekarjaya dengan kondisi sebelum pandemi, pandemi, dan sesudah pandemi," jelasnya. 

"Selain itu kita berharap dari acara ini muncul bibit muda dari Katar untuk menjadi entrepreneur ke depannya. Jadi, bisa memberdayakan Katar dan teman-teman yang lain," sambungnya.

Sementara itu, Sekreteris Jenderal (Sekjen) Karang Taruna Nasional, Deden Sirajuddin yang turut hadir pada acara tersebut, mengapresi gelaran UMKM Expo Milenial yang diadakan Katar Mekarjaya. Menurutnya, adanya kegiatan ini membuktikan bahwa pembinaan generasi muda, khususnya di Karang Taruna telah berjalan dengan baik.

"Ini merupakan satu keberhasilan dari kepengurusan Katar Mekarjaya, saya mewakili Katar Nasional sangat bangga," ujarnya. (JD 12/ED 01/EUD02)


Apa reaksi anda?
0
0
0
0
0
0
0