berita.depok.go.id - berita.depok.go.id - Aparatur Kelurahan Rangkapan Jaya, Kecamatan Pancoran Mas (Panmas) tengah berupaya mendorong minat generasi muda yang peduli terhadap lingkungan.
Salah satu caranya adalah mengenalkan puluhan remaja di Kampung Cerdas Ramah Keluarga (Caraka) bercocok tanam dengan metode urban farming.
Lurah Rangkapan Jaya, Zaenur Ahmad mengatakan, ada 25 remaja yang mengikuti pelatihan urban farming, selama 13-14 November. Kegiatan ini bertujuan untuk merangsang minat berkebun sejak usia muda.
"Kami ingin remaja ini peduli terhadap lingkungannya, serta meningkatkan kesadaran pentingnya sumber pangan lokal yang tentunya bisa dilakukan bercocok tanam dengan cara urban farming," katanya kepada berita.depok.go.id, Senin (18/11/24).
Menurut Zaenur, berkebun dengan urban farming dapat dilakukan di pekarangan rumah. Melalui pelatihan ini para remaja juga didorong untuk peka terhadap permasalahan sosial yang kini terjadi, terutama di sektor pangan.
Selama pelatihan, lanjutnya, peserta dibekali cara-cara bercocok tanam dengan efektif dan efisien. Mereka menanam aneka sayuran sebagai kreasi urban farming.
"Mereka juga belajar membuat kreativitas wadah dari limbah yang digunakan untuk menanam, dan juga dilatih mengolah limbah dapurku namanya," papar Zaenur.
"Saya sangat mengapresiasi kreativitas anak-anak yang ternyata setelah diajak dan dilatih mereka punya kemampuan itu, semoga hasil pelatihan ini bisa diaplikasikan di rumah masing-masing," ucapnya.
Sebagai informasi, dalam pelatihan ini Kelurahan Rangkapan Jaya menggandeng pokmas berdaya, Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan Kota Depok, serta Kampung Caraka RW 01. (JD 05/ED 02)