Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Pemerintahan

Perkuat Kepengurusan Forum Anak, Kecamatan Tapos Gelar Jambore

JD09 - berita depok

49
Rabu, 13 Jul 2022, 23:30 WIB

Camat Tapos, Abdul Mutolib foto bersama Pengurus Forum Anak Kecamatan Tapos di Wisma Bhakti, Kabupaten Bogor, Selasa (13/07/22). (Foto : Diskominfo).

berita.depok.go.id - Kecamatan Tapos menggelar Jambore Anak dan Remaja di Wisma Bhakti, Kabupaten Bogor pada 12-13 Juli 2022. Kegiatan tersebut diikuti oleh 25 pengurus Forum Anak Kecamatan Tapos.

Camat Tapos, Abdul Mutolib mengatakan, kegiatan ini bertujuan memberikan penguatan kepada pengurus Forum Anak Kecamatan Tapos. Di antaranya, memberikan pemahaman tugas, fungsi Forum Anak, bertindak sebagai pelapor dan pelopor serta mempererat keakraban di dalam pengurus.

"Setelah mereka secara organisasi kuat, saya minta mereka mempunyai gerakan yang terorganisir dan masif untuk dapat menjangkau anak-anak seusianya," tuturnya kepada berita.depok.go.id, Selasa (13/07/22)

Pria yang akrab disapa Abu itu menjelaskan, dengan menjangkau lebih banyak anak, maka para pengurus akan mempunyai bibit-bibit potensial. Yang selanjutnya dapat dijadikan penerus di Forum Anak.

"Jangan sampai Forum Anak Kelurahan dan Kecamatan orangnya sama, tidak ada penambahan. Sebab, rentang waktu menjadi pengurus forum anak tidak lama ada persyaratan umur," imbuh Abu.

Lanjut Abu, setelah lewat dari batas umur, para pengurus mungkin akan jadi fasilitator atau masuk ke Forum GenRe atau Generasi Berencana. Untuk itu, pergerakan yang terorganisir dan masif penting dilakukan.

"Kami berharap dengan lebih banyak anak yang bergabung, maka kegiatan dan inovasi yang dihadirkan lebih baik lagi. Kami akan selalu mendukung dan memfasilitasi kegiatan-kegiatan positif yang mereka lakukan," tandasnya. (JD09/ED02)


Apa reaksi anda?
0
0
0
0
0
0
0