Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Pemerintahan

Pemkot Depok Survei Lokus P2WKSS Tahun 2022

JD 03 - berita depok

6
Rabu, 31 Mar 2021, 19:32 WIB

Pelaksanan orientasi P2WKSS tahun 2022 di Kelurahan Cinangka, Rabu (31/03/21). (Istimewa)

berita.depok.go.id-Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, hari ini meninjau lokasi program Peningkatan Peranan Wanita menuju Keluarga Sehat dan Sejahtera (P2WKSS) untuk Tahun 2022 di Kelurahan Cinangka. Peninjauan dilakukan untuk memastikan pelaksanaan kegiatan P2WKSS berjalan lancar. 

Kepala Bidang (Kabid) Perlindungan Perempuan dan Pengarusutamaan Gender,  DPAPMK Kota Depok, Bety Setyorini mengatakan, survei kali ini dilakukan untuk memastikan tidak ada yang tertinggal dalam program P2WKSS. Karena itu, pihaknya turun langsung ke lokasi pelaksanaan. 

“Kami mendengarkan paparan dari pihak kelurahan. Dalam pertemuan itu juga semua perwakilan dinas hingga warga hadir untuk kembali memeriksa hal-hal apa saja yang belum maksimal,” katanya kepada berita.depok.go.id usai survei, Rabu (31/03/21).

Lanjut dia, Badan Perencanaan Pembangunan dan Penelitian Pengembangan Daerah (Bappeda) Kota Depok sebelumnya telah melakukan perencanaan. Dengan survei ini, perencanaan tersebut semakin disempurnakan.

“RW 04 dan RW 05 menjadi lokasi khusus (lokus) P2WKSS di Cinangka. Lokus ini dipilih atas musyawarah warga karena wilayah itu yang paling memerlukan intervensi dari pemerintah,” jelasnya. 

Ia menambahkan, dalam kegiatan survei kali ini juga melibatkan perwakilan dari dinas-dinas terkait. Agar dapat mempersiapkan hal apa saja yang perlu dilakukan untuk program P2WKSS di tahun 2022. 

“Tujuan kita tentu rencana  pembangunan dan pembinaan berjalan maksimal sesuai perencanaan,” tutupnya. (JD03/ED02/EUD02)


Apa reaksi anda?
0
0
0
0
0
0
0