Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Pemerintahan

Pemberdayaan Perempuan Kepala Keluarga di Depok Akan Digulirkan Kembali

JD33 - berita depok

40
Rabu, 5 Agt 2020, 14:12 WIB

Staf Bidang (Kabid) Perlindungan Perempuan dan Pengarusutamaan Gender (PPPUG) DPAPMK Depok mengadakan rakor bersama petugas lapangan pemberdayaan Pekka Kecamatan, di Aula DPAPMK Depok, belum lama ini. (Diskominfo)

berita.depok.go.id-Dinas Perlindungan Anak Pemberdayaan Masyarakat dan Keluarga (DPAPMK) Kota Depok akan menggiatkan kembali Pembinaan Kelompok Perempuan Kepala Keluarga (Pekka) tingkat kecamatan. Pasalnya, kegiatan tersebut sempat terhenti karena pandemi virus Corona atau Covid-19.

Kepala Bidang (Kabid) Perlindungan Perempuan dan Pengarusutamaan Gender (PPPUG) DPAPMK Kota Depok, Bety Setyorini mengatakan, langkah ini diawali dengan menggelar rapat koordinasi (rakor) bersama petugas lapangan pemberdayaan Pekka. Turut mendampingi Kepala Seksi (Kasi) Peningkatan Kualitas Hidup dan Perlindungan Perempuan Eti Rohati.

"Rakor kali ini untuk memperkuat lagi tugas pokok dan fungsi Pekka Kecamatan, dalam membentuk dan mengembangkan kelompok Pekka di masyarakat," katanya, kepada  berita.depok.go.id, belum lama ini.

Betty menambahkan, rakor tersebut juga guna melihat perkembangan kegiatan dan tindaklanjut terhadap rencana kerja di masa pandemi Covid-19. Termasuk, sambungnya, menyusun rencana kebutuhan bantuan alat produksi usaha ekonomi rumah tangga bagi kelompok Pekka.

Selanjutnya, kata Betty, akan ada sosialisasi pengembangan kelompok di masing-masing wilayah. Semua itu guna menumbuhkan usaha-usaha ekonomi produktif rumah tangga. 

"Mudah-mudahan dengan adanya penguatan ini mendukung terhadap ketahanan ekonomi keluarga," tutupnya. (JD 07/ED 01/EUD02)


Apa reaksi anda?
0
0
0
0
0
0
0