Pelatihan desain grafis yang diselenggarakan oleh Disnaker Kota Depok, di Aula Sekarpeni, Rabu (04/03/20). (Foto : JD01/Diskominfo)
berita.depok.go.id-Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Depok sempat kewalahan menghadapi pendaftar pelatihan desain grafis yang membeludak. Pasalnya, dari 40 kuota yang disediakan, jumlah pendaftar mencapai 670 orang.
“Awalnya sudah ada 400 pendaftar. Namun, setelah dipublikasikan juga oleh Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Depok, pendaftar bertambah menjadi 670-an. Ini di luar prediksi kami,” ujar Kepala Bidang Penempatan dan Perluasan Kerja, Disnaker Kota Depok, Epiyanti, di sela kegiatan pelatihan desain grafis, di Sekarpeni, Rabu (04/03/20).
Dikatakannya, pihaknya harus melakukan beberapa tahapan seleksi. Mulai dari seleksi identitas yang mewajibkan peserta ber KTP Depok, sampai seleksi melalui pre-test secara online.
“Jadi, tahapan seleksi kita tambah. Awalnya hanya seleksi adiministrasi, tetapi melihat tingginya peminat pelatihan ini, kita adakan pre-test dan wawancara khusus. Sampai akhirnya didapat 40 orang terpilih,” ucapnya.
Senada dengan itu, salah satu peserta, Al Kosam, warga RT 03, RW 09, Kecamatan Pancoran Mas, mengaku bersyukur bisa diterima dan mengikuti pelatihan tersebut. Melalui pelatihan ini, dirinya ingin memotivasi diri dan memperdalam ilmu desain grafis.
“Selain itu, dalam kegiatan ini, kita bisa cari koneksi. Kita juga dibekali sertifikat. Mudah-mudahan setelah mengikuti pelatihan, banyak peluang usaha yang bisa digeluti. Terimakasih Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, khususnya Disnaker yang telah memfasilitasi,” ungkapnya. (JD 08/ED 01/EUD 02)