Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

News Pemerintahan
Musrenbang 2026 Kelurahan Sukmajaya Didominasi Usulan Sarana dan Prasarana
JD 02 - berita depok

189
Jumat, 31 Jan 2025, 13:05 WIB

Pelaksanaan Musrenbang Tahun 2026 Kelurahan Sukmajaya, Jumat (31/01/25). (Foto: JD 02/Diskominfo Depok).

berita.depok.go.id - Kelurahan Sukmajaya telah melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) 2026 di Gedung Serbaguna Perumahan Mutiara, Jumat (31/01/25).

Lurah Sukmajaya, Mulyadi mengungkapkan bahwa usulan sarana dan prasarana mendominasi usulan yang disampaikan oleh 13 RW se-Kelurahan Sukmajaya, sebesar 87 persen. 

Sedangkan usulan kegiatan pemberdayaan masyarakat sebesar 13 persen.

"Usulan sarana dan prasarana yang diterima tidak hanya berupa perbaikan jalan lingkungan, tetapi untuk melengkapi sarana di setiap lingkungan," tuturnya kepada berita.depok.go.id.

Dikatakan Lurah Mulyadi, usulan sarana prasarana meliputi drainase lingkungan, sumur resapan, alat pemadam api ringan, maupun pemasangan CCTV. 

Selain itu, usulan yang disampaikan terkait pembangunan taman RW, pembangunan sarana olahraga, dan lainnya.

Mulyadi menambahkan, pemberdayaan masyarakat cenderung berkaitan dengan pengumpulan dan pengelolaan sampah, serta kesehatan masyarakat. 

"Akan berhubungan juga nantinya karena usai sarana olahraga diperbaiki, maka akan berpengaruh pada kesehatan warga," jelasnya.

Ia berharap agar seluruh pembangunan dapat merata di setiap lingkungan. Sehingga masing-masing RW dapat merasakan manfaat sesuai dengan kebutuhannya.

"Semoga nantinya tidak ada lagi yang mengeluh karena kurangnya penerangan jalan, kerusakan jalan yang belum diperbaiki, ataupun masalah lainnya," tutupnya. (MGG Indah/JD 02/ED 01). 


Apa reaksi anda?
0
0
0
0
0
0
0