Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Musim Hujan, Lurah Mekarsari Ajak Warganya Jaga Kebersihan Lingkungan

JD 02 - berita depok
Kamis, 8 Oktober 2020, 12:32 WIB

Lurah Mekarsari, Iqbal Faroid. (Foto: Istimewa)

berita.depok.go.id-Lurah Mekarsari, Iqbal Faroid mengajak warganya untuk waspada dalam memasuki musim penghujan. Meskipun di Mekarsari belum terdapat wilayah rawan banjir, namun masyarakat harus selalu menjaga lingkungan tempat tinggal sebagai bentuk antisipasi. 

"Alhamdulillah di Mekarsari tidak ada wilayah rawan banjir. Namun masyarakat tetap kami ajak untuk menjaga lingkungan tempat tinggal," jelasnya kepada  berita.depok.go.id, Kamis (08/10/20). 

Dikatakan Iqbal, pihaknya sudah memberikan imbauan melalui RT-RW setempat untuk mengajak warganya menjaga kebersihan lingkungan. Selain itu juga mengingatkan mereka untuk rutin melakukan kerja bakti. 

Dia menambahkan, masyarakat juga harus memperhatikan kebersihan lingkungan setelah hujan datang. Karena, genangan air dapat menjadi sarang nyamuk yang dapat menyebabkan penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD). 

"Genangan air dapat menjadi tempat bersarangnya nyamuk, maka warga harus bisa menjaga lingkungan agar dapat hidup sehat," tandasnya. (JD02/ED02/EUD02)