Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Lurah Cinere Ajak Warga Produktif Gunakan Internet Sehat

JD10 - berita depok
Kamis, 6 Oktober 2022, 17:49 WIB
Suasana Sosialisasi Internet sehat di aula kantor kelurahan Cinere. (Foto : Diskominfo)

berita.depok.go.id - Lurah Cinere, Pupung Purwawijaya mengajak warganya agar produktif dengan menggunakan internet secara sehat. Menurutnya, warga bisa mengakses konten-konten yang positif.

"Sehat yang berarti kontennya positif dan tidak mendatangkan bahaya pada diri sendiri sebagai penggunanya," katanya kepada berita.depok.go.id, usai Sosialisasi Internet Sehat bagi anak di aula kelurahan, Kamis (06/10/22).

Dirinya mengatakan, warga bisa memanfaatkan internet untuk menambah wawasan dirinya, karena ada banyak ilmu yang bisa diakses di dalamnya. Selain itu juga digunakan sebagai media promosi produk yang dimiliki agar dapat dikenal lebih luas lagi.

"Produk-produk yang dimiliki bisa dijual melalui e-commerce yang sudah banyak tersedia saat ini," katanya.

Dirinya berharap, ilmu yang didapat oleh warga dapat diterapkan dalam kehidupannya sehari-hari, sehingga dapat membawa perubahan dalam di masa yang akan datang.

“Semoga dengan bertambahnya wawasan, warga dapat memberikan perubahan ke arah yang lebih baik lagi,” tutupnya. (JD 10/ED02/EUD02)