Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

News Other Berbudaya Pemerintahan
Lomba Mural Alun-Alun Depok Dimulai, 17 Grup Adu Kreativitas
JD09 - berita depok

1628
Sabtu, 22 Feb 2025, 20:02 WIB

Para peserta Lomba Mural Alun-Alun Kota Depok, Sabtu (22/02/25). (Foto: Diskominfo Depok / Dok Pribadi).

berita.depok.go.id - Sebanyak 17 grup seniman mural beradu kreativitas dalam Lomba Mural Alun-Alun Kota Depok, yang resmi dimulai pada Sabtu (22/2/2025). 

Acara ini merupakan hasil kolaborasi Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Depok, Info Depok, dan Nippon Paint, dengan mengusung tema "Menuju Indonesia Emas”.

Kepala DLHK Depok, Abdul Rahman, dalam sambutannya mengapresiasi antusiasme peserta dan mengajak mereka menuangkan karya terbaik untuk memperindah ruang publik.

"Luangkan kreativitas terbaik dari adik-adik dan abang-abang sekalian dalam bergoresan kertas yang ada di tembok. Ini bukan hanya soal seni, tetapi juga cara kita mempercantik kota dan menyampaikan pesan edukasi bagi masyarakat," ujar Abdul Rahman, kepada berita.depok.go.id

Dalam lomba ini, para peserta menggunakan cat berkualitas dari Nippon Paint yang diklaim tahan hingga 8 tahun.

Abdul Rahman berharap karya-karya mural yang dihasilkan tidak hanya estetis, tetapi juga mampu bertahan lama dan menjadi ikon baru bagi Kota Depok.

"Mural ini bukan sekadar hiasan, tetapi bagian dari identitas kota. Terima kasih kepada sponsor dan semua pihak yang telah mendukung acara ini. Mari kita lukis Depok dengan hati," tambahnya.

Lomba mural ini berlangsung selama dua hari dari 22-23 Februari 2025 dan pada hari terakhir akan diumumkan pemenang lomba.

Seluruh karya akan dinilai oleh tim juri profesional berdasarkan aspek kreativitas, kesesuaian tema, teknik melukis, dan pesan edukasi yang disampaikan.

Acara ini juga diharapkan menjadi langkah awal dalam menciptakan lebih banyak ruang ekspresi bagi seniman lokal dan memperkuat identitas seni di Kota Depok.

"Mari kita jadikan mural ini sebagai media edukasi, inspirasi, dan kebanggaan bagi Kota Depok!" tutupnya. (JD09/ ED 01). 


Apa reaksi anda?
2
1
0
0
0
0
0