berita.depok.go.id - Wali Kota Depok, Supian Suri mengungkapkan, hadirnya program Rintisan Sekolah Swasta Gratis (RSSG) yang tersebar di 11 kecamatan dapat memberikan dampak besar bagi kemajuan pendidikan di Kota Depok.
Melalui program ini, Supian Suri menaruh harapan besar bahwa tidak ada lagi anak Depok yang tidak bersekolah karena keterbatasan ruang dan kapasitas.
“Kita punya tanggung jawab besar untuk investasi pendidikan buat anak-anak, kita nggak mau ada anak Depok yang putus sekolah karena nggak punya uang, atau terkendala jauh dan ongkos untuk ke sekolah,” ujarnya kepada berita.depok.go.id, usai meninjau SMP Negeri 6 Depok di Kecamatan Cilodong, Kamis (17/07/25).
Supian Suri menyebut, banyak anak yang secara geografis dekat dengan sekolah, tapi tidak mampu mengakses pendidikan karena keterbatasan ekonomi dan sosial.
Minimnya pendapatan orang tua cukup berdampak pada tidak terpenuhinya kebutuhan pendidikan anaknya.
Dengan latar belakang itu, Pemkot Depok merumuskan program RSSG dengan menggandeng sekolah swasta yang belum terpenuhi kuota siswanya.
Supaya bersama-sama memfasilitasi pendidikan yang layak untuk anak Depok.
“Menjadi kebanggaan bahwa ada masyarakat yang terakomodir dengan program ini, ketika saya tinjau sekolahnya bersyukur sangat cukup guru-gurunya dan gedung sekolahnya. Tinggal mungkin pembenahan sedikit-sedikit yang mungkin nanti akan dibantu oleh pemerintah,” terang Supian.
“Mudah-Mudahan hadirnya RSSG sudah lebih menjangkau terhadap kondisi yang selama ini dihadapi oleh masyarakat, baik dari sisi pembiayaan maupun kedekatan jarak dari rumah ke sekolah,” pungkasnya. (JD 05/ED 01).