Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Lewat Bincang Santai, Puskesmas Depok Jaya Bahas Potret Kesehatan Kini dan Nanti

JD 05 - berita depok
Rabu, 28 April 2021, 19:38 WIB

UPTD Puskesmas Depok Jaya gelar Depok Jaya Bincang Santai, dalam rangka HUT ke-22 Kota Depok, kemarin (27/04/21). (Foto: JD 05/Diskominfo)

berita.depok.go.id - Guna memeriahkan Hari Jadi ke-22 Kota Depok, Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Depok Jaya menggelar kegiatan bertajuk Depok Jaya Bincang Santai (DJBS) melalui Instagram. Adapun tema yang diangkat adalah potret kesehatan Kota Depok kini dan nanti.

Petugas Promosi Kesehatan (Promkes) UPTD Puskesmas Depok Jaya, Silvie Arie Kartika mengatakan, dalam bincang-bincang kali ini, membahas tentang catatan perjalanan meningkatkan derajat kesehatan Kota Depok. Terhitung sejak Kota Depok terbentuk tahun 1999 hingga saat ini dan ke depannya.

"Kami juga mengupas rencana strategis Pemkot di bidang kesehatan. Tentunya kami ingin tahu cara meningkatkan derajat kesehatan masyarakat itu seperti apa," katanya dalam program DJBS, kemarin (27/04/21).

Selain itu, lanjutnya, kegiatan ini juga membahas soal capaian pembangunan kesehatan hingga 2021. Di samping capaian ini, lanjutnya, ada tantangan dan masalah kesehatan yang belum tuntas yang turut jadi pembahasan.

Menanggapi hal ini, Kepala Sub Bagian Perencanaan, Evaluasi dan Pelaporan, Dinas Kesehatan Kota Depok sekaligus narasumber DJBS, Zakiah mengutip dari teori H. L. Bloom, bahwa ada faktor-faktor yang mempengaruhi suatu daerah memiliki derajat kesehatan yang tinggi. Di antaranya, faktor lingkungan, gaya hidup atau perilaku, dan pelayanan kesehatan.

"Jika ingin derajat kesehatan baik, maka tiga hal ini harus diintervensi. Terutama faktor lingkungan yang sehat, tidak ada genangan air, polusi udara baik, dan tidak buang air besar sembarangan," jelasnya.

Lanjutnya, sementara terkait capaian pembangunan kesehatan di Kota Depok dari tahun ke tahun cukup pesat. Zakiah mengungkapkan, salah satu capaiannya adalah keberadaan 38 Puskesmas di 11 kecamatan sampai 2021, dan sebagian besar Puskesmas ini juga sudah memiliki pelayanan 24 Jam.

Padahal, imbuhnya, pada 1999 Kota Depok hanya memiliki 25 Puskesmas. Kini Kota Sejuta Maulid ini juga sudah dibangun Rumah Sakit Umum Daerah di Kecamatan Sawangan dan Tapos, serta  Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda).

"Kota Depok pada 2019 juga sudah meraih predikat Wistara pada ajang Kota Sehat Tingkat Nasional," tandasnya. (JD 05/ED 01/EUD02)