Camat Cipayung Hasan Nurdin mengumpulkan paket sembako untuk dibagikan kepada warga yang sedang isoman, Senin (26/07/21). (Foto: istimewa).
berita.depok go.id- Aparatur Kecamatan Cipayung berinisiatif mengumpulkan bantuan sembako untuk diberikan kepada warga yang sedang menjalani isolasi mandiri (isoman) dan terdampak pandemi Covid-19. Saat ini bantuan yang terkumpul sebanyak 250 paket.
"Alhamdulillah, sudah terkumpul sebanyak 250 paket sembako. Paket sembako ini merupakan sumbangan dari Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun staf dan warga sekitar di lima kelurahan yang ada di Kecamatan Cipayung," ujar Plt Camat Cipayung, Hasan Nurdin, Selasa (27/07/21).
Adapun lanjutnya setiap paket sembako tersebut berisi beras, minyak goreng, mi instan, dan lain sebagainya. Rencananya, pendistribusian bantuan dilakukan pada (29/07).
"Untuk teknisnya, akan saya serahkan kepada masing-masing kelurahan, mengingat kebutuhan kelurahan berbeda-beda. Kami juga akan mendistribusikan paket sembako ini kepada warga yang membutuhkan di sekitar Kantor Kecamatan Cipayung," ungkapnya.
Hasan menyebut, gerakan mengumpulkan bantuan sembako ini untuk mendorong warga lainnya agar ikut melakukan hal serupa. Bantuan bisa diberikan dalam berbagai bentuk.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada Lurah, ASN maupun warga yang telah ikut berpartisipasi memberikan bantuan sembako. Mudah-mudahan bermanfaat untuk warga yang membutuhkan," tutupnya. (JD 08/ED 01/EUD02).