Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Katar Leuwinanggung Akan Luncurkan Program Ngopi Seru

Senin, 7 Oktober 2019, 22:02 WIB
Maju

Katar Leuwinanggung bersama staff kelurahan saat rapat pembentukan komunitas Ngopi Seru belum lama ini. (Foto : Janet/Diskominfo)

Karang Taruna (Katar) Kelurahan Leuwinanggung, Kecamatan Tapos, akan meluncurkan kegiatan Ngopi Seru yang merupakan akronim dari Ngobrol Pintar Sarana Edukasi Remaja dalam waktu dekat. Kegiatan Ngopi Seru akan melibatkan komunitas yang terdiri dari para pemuda di Kelurahan Leuwinanggung.

Ketua Katar Kelurahan Leuwinanggung, Agus Kusmana mengatakan, anggota yang ada di komunitas Ngopi Seru adalah pemuda yang aktif dalam gerakan setop penyalahgunaan narkoba. Di dalam komunitas tersebut, kata Agus, para pemuda akan turut mengedukasi masyarakat untuk menjauhi narkoba.

“Jadi, ini wadah kami para pemuda. Ngobrol seru dan santai, namun ada misinya. Kami ingin Kelurahan Leuwinanggung bebas dari narkoba,” ujarnya kepada depok.go.id, Senin (07/10/2019).

Dirinya menjelaskan, program Ngopi Seru merupakan bentuk keikutsertaan para pemuda di Kelurahan Leuwinanggung dalam memberantas narkoba. Sehingga bukan hanya pemerintah saja yang aktif, melainkan pemudanya juga aktif.

“Narkoba bisa masuk dari mana saja, salah satunya pergaulan. Untuk itu, kami buat Ngopi Seru agar pemuda di Kelurahan Leuwinanggung dapat gaul tanpa narkoba,” tutupnya.

Penulis : Janet Swastika
Editor : Dunih

Diskominfo