Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Pemerintahan Pendidikan

Kadiskominfo Depok Imbau Wartawan Ikuti UKW

JD33 - berita depok

96
Sabtu, 25 Jan 2020, 11:20 WIB

Kadiskominfo Depok, Sidik Mulyono memberikan sambutan sebelum menerima penghargaan dari salah satu komunitas media di Depok. (Diskominfo)

berita.depok.go.id-Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kadiskominfo) Kota Depok, Sidik Mulyono mengajak wartawan meningkatkan kompetensi dengan mengikuti Uji Kompetensi Wartawan (UKW). Imbauan ini, merujuk pada arahan Dewan Pers, sebagai alat ukur keprofesionalitas jurnalis. 

"UKW ini bukan hanya bukti profesionalitas jurnalis, tapi proteksi. Kekuatan proteksinya juga  lebih kuat," kata Sidik, saat menghadiri penghargaan salah satu komunitas media Depok, di Hotel Bumi Wiyata, Jumat (24/01/20) malam.

Dikatakannya, saat ini imbauan dari Dewan Pers, kemitraan dengan media bisa dianggarkan apabila memenuhi dua syarat. Yaitu dilakukan dengan media yang memiliki standar perusahaan pers dan wartawannya memiliki sertifikasi atau kartu kompetensi wartawan. 

"Ini tidak bisa ditawar-tawar. Komunitas wartawan di Depok saya imbau untuk membuat UKW," ujarnya.

Karena itu, tahun ini Diskominfo Depok memiliki rencana untuk mengadakan UKW secara massal. Secara pribadi, dirinya meminta pada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok untuk membantu merealisasikan hal tersebut.

"Kepada anggota dewan mohon dibantu agar program ini dapat terealisasi," tutupnya. (JD 07/ED 02/EUD 02)


Apa reaksi anda?
0
0
0
0
0
0
0