Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

News Pemerintahan Kesehatan
Ini Program Prioritas Dinas Damkar Depok untuk Tahun 2024
JD 02 - berita depok

36
Selasa, 21 Feb 2023, 15:05 WIB

Kepala Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok, Gandara Budiana, saat menyampaikan program prioritas pada Forum Renja Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok Tahun 2024 di Aula Gedung Sasono Mulyo, Kalimulya, Selasa (21/02/23). (Foto: JD 02/Diskominfo).

berita.depok.go.id -

berita.depok.go.id- Forum Rencana Kerja (Renja) Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan Kota Depok Tahun 2024 telah dilaksanakan. Terdapat sejumlah program prioritas yang dirumuskan untuk dilaksanakan tahun depan.

Kepala Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok, Gandara Budiana mengatakan, program prioritas yang akan dilakukan yaitu terkait kerja sama dengan unsur pentahelix. Meliputi pemerintah, masyarakat, lembaga usaha, akademisi, dan media. 

"Kami akan melakukan kerja sama dengan perangkat daerah terkait, perusahaan swasta, hingga masyarakat untuk penanganan bencana," tuturnya saat Forum Renja Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok di Aula Gedung Sasono Mulyo, Kalimulya, Selasa (21/02/23).

Dikatakan Gandara, kerja sama dengan perangkat daerah di antaranya Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Depok, Dinas Sosial (Dinsos) Kota Depok, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok, serta kecamatan. 

Kemudian, tambah Gandara, pihaknya akan menggandeng Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Asasta Kota Depok dalam penyediaan hydrant sebagai sarana perluasan penyediaan air dalam penanggulangan kebakaran.

"Kami juga akan menjalin hubungan dengan pengelola gedung-gedung bertingkat seperti apartemen, pusat perbelanjaan, pengusaha hotel guna memeriksa kelengkapan alat pemadam kebakaran di gedung tersebut," jelasnya.

Gandara mengungkapkan, pihaknya juga akan bekerja sama dengan pihak swasta lainnya. Kerja sama yang dilakukan melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) guna memperoleh bantuan pengadaan unit pemadam.

"Sehingga nantinya penanganan kejadian kebakaran maupun evakuasi yang kami lakukan dapat optimal," pungkasnya. (JD 02/ED 01/EUD03)


Apa reaksi anda?
0
0
1
0
0
0
0