Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Hari Jadi ke-25, Warga Berbondong-Bondong Padati Alun-Alun Depok

JD 03 - berita depok
Sabtu, 27 April 2024, 13:11 WIB
News
Purwanti, warga Kampung Pitara, Kelurahan Pancoran Mas (kanan) berfoto bersama Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono pada puncak hari jadi Kota Depok ke-25 di Alun-alun Kota Depok, Sabtu (27/04/24). (Foto: Diskominfo Depok).

berita.depok.go.id - Sejak pagi, ribuan warga berbondong-bondong mendatangi acara puncak Hari Jadi ke-25 Kota Depok di Alun-alun Kota Depok hari ini Sabtu (27/04/2024). Mereka mengatakan momen tersebut memang di tunggu-tunggu untuk dikunjungi bersama keluarga. 

Seperti yang dikatakan, Purwanti, warga Kampung Pitara, Kelurahan Pancoran Mas, dirinya membawa keluarganya sejak pagi untuk menyaksikan kemeriahan Puncak Hari Jadi ke-25 Kota Depok. Salah satunya untuk jajan berbagai kuliner yang ada. 

"Sengaja kesini dari rumah sejak pagi nonton pertunjukan terus jajan kulineran. Lalu duduk-duduk di Alun-Alun Kota Depok," katanya kepada berita.depok.go.id

Katanya, setiap tahun perayaan hari jadi Kota Depok semakin meriah. Terlebih dijajakan juga makanan khas Depok seperti dodol dan sebagainya. 

Ditempat yang sama, Deni Khaidir warga Kelurahan Cipayung juga memuji rangkaian acara Hari Jadi Kota ke-25 Kota Depok. Menurutnya momen ini sangat baik untuk jalan-jalan bersama keluarga. 

"Saya rasa acaranya bagus, banyak gelaran hiburan masyarakat. Sangat terstruktur juga, rapih terencana dengan baik," katanya. 

Dirinya menambahkan, semoga kedepan lebih meriah lagi. Banyak melibatkan masyarakat sehingga lebih meriah lagi. 

"Kali ini pun sangat ramai ya. Ribuan saya rasa yang hadir, parkir sampe susah," tutupnya. (JD03/ ED 01).