Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Gandeng Bapanas, Katar Meruyung Gelar Gerakan Pangan Murah

JD10 - berita depok
Kamis, 2 Mei 2024, 15:12 WIB
Suasana kegiatan Gerakan Pangan Murah yang digelar di Dian Plaza II Kelurahan Meruyung, Kecamatan Limo, Kamis (02/05/24). (Foto : Diskominfo Depok).

berita.depok.goid - Karang Taruna (Katar) Kelurahan Meruyung menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) di Dian Plaza II Kelurahan Meruyung, Kecamatan Limo. Kegiatan ini berkolaborasi dengan Badan Pangan Nasional (Bapanas) dalam menyediakan bahan pangannya.

"Kegiatan ini digelar karena kita lihat harga bahan pangan masih relative tinggi usai hari Raya Idulfitri 1445 H," ujar Rabbani selaku ketua pelaksana Gerakan Pangan Murah kepada berita.depok.go.id, Kamis (02/04/24).

Dikatakannya, harga produk pangan yang dijual hari ini bisa lebih murah karena dihadirkan langsung dari distributornya. Sehingga bisa menstabilkan pasokan pangan bagi masyarakat dengan harga yang dibawah pasaran.

"Bahan pangan yang dijual lebih ke sembako. Ada beras, minyak, bawang merah, bawang putih, telur, cabai, daging dan kebutuhan pokok rumah tangga dan harganya dibawah Harga pasar atau Harga Eceran Tertinggi (HET)," katanya.

"Semoga kegiatan ini bisa berlanjut dan ini sebagai pemantik untuk kegiatan selanjutnya alam memberikan masyarakat kebutuhan pangan dengan harga yang murah," tambahnya.

Di tempat yang sama, Ketua Kelompok Kerja (Pokja) Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan Bapanas, Yudi Arsetiadi menambahkan, kegiatan ini bertujuan untuk menstabilkan bahan pokok pangan di Kota Depok. Selain itu juga untuk memberikan kemudahan akses mendapatkan pangan yang murah dan berkualitas bagi masyarakat.

"Dalam kegiatan ini kita hadirkan beberapa vendor mitra kami. Salah satunya Bulog, ID Food untuk bisa menjual pasokan pangan dengan harga produsen," ujarnya.

Dirinya menambahkan, kegiatan serupa juga sudah terlaksana di beberapa kelurahan di Kota Depok. Seperti, Kelurahan Mampang, Sukmajaya dan Kelurahan yang ada di Kecamatan Tapos.

"Kami terima kasih banyak dengan berbagai upaya yang dilakukan oleh Pemkot Depok bersama Bapanas untuk tidak hanya menstabilkan pasokan pangan tetapi juga mengendalikan inflasi pangan," tutupnya. (JD10/ED 01).