Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Dukcapil Depok Menyapa Masyarakat Dinilai Kreatif di Masa Pandemi

JD 03 - berita depok
Rabu, 14 Oktober 2020, 22:52 WIB

berita.depok.go.id-Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok, Endah Winarti mengatakan, program Dukcapil Depok Menyapa Masyarakat (DDMM) menjadi suatu pelayanan yang kreatif dari pemerintah. Menurutnya, pelayanan pembuatan dokumen kependudukan dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Depok ini patut diapresiasi. 

“Saya sebagai pewakilan rakyat sangat bahagia karena ada pelayanan yang benar-benar menyentuh masyarakat. Kepala Disdukcapil Depok, Nuraeni Widayatti turun langsung melayani masyarakat, beliau sangat solutif,” kata Endah kepada  berita.depok.go.id, usai mengikuti kegiatan DDMM yang digelar Disdukcapil Depok secara daring, Rabu (14/10/20).

Dikatakannya, program DDMM dari Disdukcapil Depok merupakan contoh pelayanan yang kreatif dan prima di masa pandemi Covid-19. Semua layanan dokumen kependudukan, baik laporan serta keluh kesah masyarakat dapat ditampung dalam program DDMM yang digelar secara daring.

“Saya ikut langsung DDMM hari ini. Benar-benar bagus semua layanan dapat dilakukan dengan daring. Saya berharap DDMM akan menjadi program tetap untuk warga Depok,” tuturnya. 

Dia menambahkan, ke depan, ide Disdukcapil ini dapat menjadi acuan bagi dinas lainnya di Depok. Untuk itu, pihaknya akan mendorong agar dinas lain dapat membuat program yang langsung berhubungan dengan masyarakat. 

“Saya yakin Disdukcapil Depok terus menggesa untuk menciptakan pelayanan terbaik untuk warganya. Terlebih, kepala dinasnya yang terus melakukan koordinasi dengan pusat hingga Depok agar mendapatkan banyak kemudahan terkait dokumen kependudukan. Misalnya distribusi blangko dan lainnya,” tutupnya. (JD 03/ED 02/EUD02)