Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Pembangunan

DPRD Jabar Setujui Pembangunan SMAN 14 di Kecamatan Beji

JD33 - berita depok

42
Rabu, 22 Jan 2020, 3:19 WIB

Ketua Komisi IV DPRD Jabar, Imam Budi Hartono (tengah) memimpin rapat kunker, didampingi Wakil Wali Kota Depok Pradi Supriatna (kedua kanan),  

berita.depok.go.id-Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat (Jabar) menyetujui pembangunan SMA Negeri (SMAN) 14 Depok di Kecamatan Beji. Kegiatan yang diusulkan Pemerintah Kota (Pemkot) Depok ini, akan segera dilaksanakan pada tahun 2020.

Ketua Komisi IV DPRD Jabar, Imam Budi Hartono mengatakan, pembangunan sekolah sebagai apresiasi terhadap pencapaian Pemkot Depok terkait target pembayaran pajak. Menurutnya, untuk tahap awal pelaksanaan pembangunan sekolah mencapai Rp 12 miliar.

"Ini baru tahap pertama, tahun berikutnya akan ditambah lagi. Intinya, nanti dari Pemkot Depok harus intens berkoordinasi dengan Disdik Jabar," katanya saat melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Pemkot Depok, di Balai Kota, Selasa (21/01/20).

Dikatakannya, apabila tahun ini sudah ditemukan lokasinya, paling lambat pengerjaannya bisa dilakukan awal tahun 2021. Karena itu dirinya berharap, titik lokasi sekolah bisa ditemukan dengan cepat. 

Sementara itu, Wakil Wali Kota Depok Pradi Supriatna mengapresiasi persetujuan pembangunan SMAN 14 Kota Depok. Dia menuturkan, pembangunan sekolah tersebut sebagai solusi pindahnya SMAN 11 Depok, yang sebelumnya di Kecamatan Beji menjadi di dekat Studio Alam TVRI, Kecamatan Sukmajaya.

"Tinggal nanti mencari titik lokasinya. Insya Allah segera kita koordinasikan dengan Perangkat Daerah (PD) terkait. Mudah-mudahan bisa cepat mendapatkan tempatnya, sehingga segera dibangun," pungkasnya. (JD 07/ED 02/EUD 02)


Apa reaksi anda?
0
0
0
0
0
0
0