Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Dishub dan Polres Metro Depok Tutup Lima U-Turn di GDC

JD 03 - berita depok
Rabu, 25 Januari 2023, 13:47 WIB
News
Petugas Dishub Kota Depok bersama Satlantas Polres Metro Depok saat menutup beberapa U-turn atau putaran di Grand Depok City (GDC), Rabu (25/01/23). (Foto : Istimewa).

berita.depok.go.id - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Depok bersama Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Metro Depok, hari ini menutup lima U-turn atau putaran di area Grand Depok City (GDC). Antara lain U-turn Jembatan Mandor Samin, U-turn depan Gedung PGRI, U-turn depan Al-Azhar, U-turn depan Cluster De'Caspia dan U-turn depan Lantana.

Kepala Dishub Kota Depok, Eko Herwinyanto mengatakan, sosialisasi penutupan u-turn sebelumnya sudah dilakukan. Begitu pula peninjauan untuk efektivitas rekayasa lalu lintas ini bersama stakeholder terkait.

“Untuk U-turn depan Kantor PLN GDC belum ditutup, sampai rekayasa lalu lintas berupa redesign simpang KSU atau boulevard GDC direalisasikan, selain itu perlu dikoordinasikan terlebih dahulu dengan Dinas Bina Marga provinsi Jawa barat, karena status jalan KSU status jalan provinsi,” ucapnya kepada berita.depok.go.id, Rabu (25/01/23).

Dirinya menjelaskan, penutupan putaran tersebut untuk meningkatkan keselamatan pengguna jalan dan mengurangi angka kecelakaan di Jalan Boulevard GDC. Sebab, imbuhnya, sejak jalan GDC diperbaiki, tidak sedikit warga yang memacu kendaraannya dengan kecepatan sehingga kerap menyebabkan kecelakaan.

“Berbagai upaya ini merupakan bentuk respon kami terhadap permintaan masyarakat. Kami berharap masyarakat dapat mengikuti aturan demi keselamatan pengguna jalan,” tutupnya (JD 03/ED 01/EUD03)