Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Bang Imam Punya Cara Unik Promosikan Batik Khas Kota Depok

JD09 - berita depok
Kamis, 22 September 2022, 16:12 WIB

berita.depok.go.id - Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono mempunyai cara unik dalam memperkenalkan batik khas Kota Depok. Salah satunya, dengan memajang beberapa motif batik Depok di ruang kerjanya.

Bang Imam, sapaan akrabnya, mengatakan, saat ini terdapat dua motif batik khas Depok yang dipajang. Di antaranya, motif batik Gong Si Bolong dan motif batik Belimbing.

"Sekarang baru ada tiga baris, inginnya sih nambah lagi," tutur Bang Imam kepada berita.depok.go.id, Kamis (22/09/22).

Dia menjelaskan, dengan memajang batik khas Depok di ruangannya, maka pejabat ataupun masyarakat yang datang dapat melihat motif batik khas Depok, diharapkan ini bisa menjadi tempat promosi.

"Kalau ada yang nanya batiknya bisa dibeli dimana, jawabannya tentu di Dekranasda atau Dewan Kerajinan Daerah Kota Depok. Yang gedungnya berada di sebrang gedung Dibaleka II, Balai Kota Depok," tutup Bang Imam. (JD09/ED02/EUD02)