Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

431 Jamaah Haji Asal Depok Kembali ke Tanah Air dengan Selamat

JD10 - berita depok
Minggu, 30 Juni 2024, 17:05 WIB
Proses kepulangan jemaah haji kota depok kloter 13 JKS. (Foto: Kemenag Kota Depok).

berita.depok.go.id - Sebanyak 431 jemaah haji yang tergabung dalam kloter 13 JKS asal Kota Depok telah kembali ke tanah air dengan selamat, Jumat (26/06) malam. Ratusan Jemaah haji yang tiba di Kota Depok dipastikan dalam keadaan sehat.

"Alhamdulillah semua jemaah haji telah kembali ke Tanah Air dalam keadaan sehat dan sudah dijemput oleh keluarganya masing-masing," ujar Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh (PHU), Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Depok, Yuli Rahmawati kepada berita.depok.go.id, Minggu (30/06/24). 

Sebelum menuju Depok, begitu tiba di bandara, ratusan jemaah haji diarahkan terlebih dahulu menuju Asrama Haji Bekasi untuk melakukan sejumlah pemeriksaan. Setelah selesai, mereka baru diantar menuju Universitas Islam Internasional Indonesia (UIII) untuk mengambil koper dan dijemput oleh sanak saudara. 

"Di asrama Haji mereka melakukan pemeriksaan imigrasi dan mengambil air zam-zam lalu langsung menuju Kota Depok," ujarnya.

Dirinya menuturkan, ada satu jamaah yang gagal terbang karena kondisi kesehatannya menurun. Jemaah tersebut lalu diberikan perawatan dan akan ikut penerbangan dengan kloter 16 JKS yakni pada 29 Juni 2024 pukul 04.45 Waktu Arab Saudi.

"Mudah-mudahan kepulangan jamaah haji lainnya juga berjalan lancar dan aman terkendali. Selamat berkumpul bersama keluarga dan semoga menjadi haji yang mabrur, amin," pungkasnya. (JD 10/ ED 01)