Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

170 Ribu Tulisan Karya Pelajar Depok Masuk Rekor Muri

Selasa, 17 Desember 2019, 18:00 WIB

Wali Kota Depok, Mohammad Idris (kanan) menerima piagam penghargaan dari Senior Manajer Muri, Awan Rahargo di Stadion Yayasan Budi Insan Cendekia, Kecamatan Cilodong, Senin (25/11/2019). (Foto : Bima/Diskominfo)

depok.go.id – Sebanyak 170.630 tulisan karya pelajar se-Kota Depok tentang keteladanan guru, berhasil masuk catatan rekor Museum Rekor-Dunia Indonesia (Muri). Kegiatan yang digagas Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Depok ini, dalam rangka meningkatkan semangat literasi menulis di kalangan pelajar.

 

Wali Kota Depok, Mohammad Idris memberikan apresiasi setinggi-tingginya terhadap prestasi ini. Dirinya berharap, hal ini menjadi kebanggaan anak didik, karena proyeknya juga melibatkan seluruh pelajar Depok dari berbagai jenjang pendidikan.

 

“Prestasi ini luar biasa, kita berhasil mencatatkan rekor sebanyak 170 ribu tulisan, yang kita kumpulkan dari Maret 2019,” kata Wali Kota Depok, Mohammad Idris usai mengikuti Apel Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) Tingkat Kota Depok, di Stadion Yayasan Budi Insan Cendekia (BIC), Kecamatan Cilodong, Senin (25/11/2019).

 

Dirinya mendukung berbagai upaya meningkatkan semangat berliterasi di Kota Depok. Buku-buku ini, sambungnya, bisa menjadi sebuah sumber bacaan positif di masing-masing perpustakaan sekolah.

 

“Rencananya, karena ada rekor Muri, kita akan persembahkan juga ke Perpustakaan Nasional (Perpusnas),” katanya.

 

Sementara itu, Senior Manajer Muri, Awan Rahargo mengatakan, gerakan literasi ini diikuti serempak di berbagai wilayah lainnya. Dirinya menegaskan, artikel yang dihimpun tersebut tercatat sebagai yang terbanyak di Indonesia.

 

“Mudah-mudahan semangat literasi di Kota Depok terus tumbuh dan berkembang. Selain itu, Kota Depok dapat mencatatkan rekor-rekor baru atau memecahkan rekor yang sudah ada, demi terwujudnya semangat kebanggaan nasional untuk inovasi yang baru,” tutupnya.

 

Penulis: Pipin Nurullah

Editor: Retno Yulianti

Diskominfo