Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Warga Ratujaya Dibekali Keterampilan Menjahit

JD 08 - berita depok
Kamis, 22 September 2022, 15:45 WIB

berita.depok.go.id- Guna meningkatkan keterampilan warganya, Kelurahan Ratujaya mengadakan pelatihan menjahit di 12 RW. Pelatihan ini diikuti sebanyak 20 peserta yang berasal dari unsur PKK, pelaku UMKM, Wirausaha Baru (WUB) dan masyarakat umum.

Lurah Ratujaya, Bambang Sugiharto mengatakan, pelatihan dilaksanakan selama tiga hari. Terhitung dari tanggal 21-23 September 2022.

“Kegiatan ini untuk meningkatkan keterampilan dan kemampuan masyarakat agar berdaya guna serta bisa meningkatkan ekonomi keluarga,” ujarnya usai kegiatan pelatihan menjahit di Rumah Poetih Kelurahan Ratujaya, Kamis (22/09/22).

Dikatakannya, pihaknya bekerja sama dengan Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagin) Kota Depok sebagai pemateri. Terdapat berbagai materi yang diajarkan kepada para peserta.

“Pada pelatihan ini, peserta dibekali dengan berbagai keterampilan menjahit. Mulai dari membuat pola, cara mengukur, menggunting pola hingga menjahit. Sehingga diharapkan bisa meningkatkan kemandirian warga,” jelasnya.

Senada dengan itu, salah satu warga RW 06 Kelurahan Ratujaya, Elnia Purnama mengatakan, dirinya sangat antusias mengikuti pelatihan tersebut. Selain menambah wawasan, keterampilan yang ia dapatkan bisa menjadi ladang usaha sampingan.

“Kalau sudah mahir dan terbiasa, pastinya kami akan buka usaha menjahit. Semoga pembinaan berkelanjutan bisa terus dilakukan pihak kelurahan kepada kami,” tutupnya. (JD 08/ED 01/EUD02)