Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

News Ekonomi
Warga Kalimulya Antusias Tebus Sembako di Pasar Murah Ramadan 2024
JD 05 - berita depok

53
Selasa, 19 Mar 2024, 13:26 WIB

Foto: JD 05/Diskominfo. Warga RT 05 RW 01 Kelurahan Kalimulya, Mariah usai membeli paket sembako murah di Halaman Kantor Kelurahan Kalimulya, Selasa (19/03/24).

berita.depok.go.id - berita.depok.go.id - Warga Kelurahan Kalimulya, Kecamatan Cilodong mengaku sangat terbantu dengan adanya Pasar Murah Ramadan 2024 yang digelar Pemerintah Kota (Pemkot) Depok. Dengan cukup menebus Rp53 ribu warga sudah bisa mendapatkan paket sembako dengan kualitas premium.

"Alhamdulillah sangat terbantu sekali ada program ini, bisa tebus sembako murah, tadi cuman tebus Rp53 ribu dari harga awalnya Rp138 ribuan, ujar Warga RT 05 RW 01 Kelurahan Kalimulya, Mariah saat menghadiri Pasar Murah Ramadan 2024 di halaman Kantor Kelurahan Kalimulya, Selasa (19/03/24).

"Semoga program ini ada terus untuk bantu kami masyarakat dengan penghasilan yang dibawah ini, dan semoga harga sembako bisa turun," tutur Mariah.

Di tempat yang sama, Warga RT 03 RW 03 Yayah menambahkan, dirinya cukup menebus paket sembako tersebut dengan harga Rp53 ribu. Harga ini sudah tersubsidi oleh pemerintah 60 persen dari awalnya Rp138.300.

"Alhamdulillah di dalamnya sudah ada beras kualitas premium 5 kilogram, minyak goreng 1 liter, gula pasir 1 kilogram, dan sarden 1 kaleng," ucapnya. (JD 05/ED 02)


Apa reaksi anda?
2
0
0
0
0
0
0