Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Video: HKG PKK ke 51, Bunda Elly Momentum untuk Menunjukkan Berbagai Prestasi

EVD 01 - berita depok
Rabu, 20 September 2023, 17:22 WIB
Videos

berita.depok.go.id - Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Depok terus menunjukkan eksistensinya. Berbagai prestasi diraih untuk mewujudkan pemberdayaan masyarakat di Kota Depok.

Hal tersebut disampaikan, Ketua TP-PKK Kota Depok, Elly Farida pada momentum Puncak Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-51 Tingkat Kota Depok di Jakarta Global University (JGU), Rabu (20/09/23).

“Sesuai dengan tema tahun ini bergerak bersama menuju keluarga sejahtera dan tangguh wujudkan Indonesia yang tumbuh dan proses berkembang ini dari pasca pandemi kita sadari bahwa kita harus terus meningkatkan kualitas PKK baik pribadi maupun kelembagaannya,” ujar Bunda Elly sapaan akrabnya, kepada berita.depok.go.id.

Bunda Elly mengatakan, totalitas dan profesionalitas yang dijalankan TP-PKK selama ini banyak menuai apresiasi. Sehingga, PKK bukan lagi singkatan dari perempuan kurang kerjaan tetapi Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga yang manfaat dan keberadaannya dapat dirasakan oleh semua masyarakat.

“HKG ini adalah momentum untuk menunjukkan berbagai prestasi. Makna HKG ini bahwa tiap tahun arahan dari pusat kita harus melakukan suatu kegiatan untuk menjadi refleksi bukan kemeriahan atau kemegahan tapi esensi nya bahwa PKK harus semakin solid, berhikmad dan bermanfaat bagi masyarakat,” ungkapnya.

Dirinya menambahkan, momentum HKG juga menjadi ajang untuk berupaya melengkapi dan menyempurnakan apa yang diupayakan TP-PKK. Sehingga, harapannya TP-PKK dapat terus eksis ditengah masyarakat.