Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

TP PKK Kota Depok Bagikan Paket Sembako dan Peralatan Sekolah

JD 05 - berita depok
Minggu, 12 Januari 2020, 1:13 WIB
Kesra

TP PKK Kota Depok memberikan paket peralatan sekolah dan sembako kepada masyarakat yang terdampak bencana banjir dan longsor, dalam aksi peduli di RW 28 Kelurahan Abadijaya, Kecamatan Sukmajaya, Sabtu (11/01/2020). (Foto : Diskominfo)

depok.go.id-Upaya meringankan beban korban bencana banjir dan longsor dilakukan Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kota Depok dengan memberikan bantuan ke tiga lokasi terdampak. Bantuan yang diberikan berupa sembako dan peralatan sekolah.

Ketua TP PKK Kota Depok, Elly Farida menyebut, ketiga lokas tersebut yaitu RW 28, Kelurahan Abadijaya, Kelurahan Pangkalan Jati Baru, dan RW 12, Kecamatan Cinere. Bantuan yang diberikan berupa paket sembako, peralatan sekolah, kasur, dan selimut.

"Kegiatan donasi ini bekerjasama dengan TP PKK tingkat kecamatan dan kelurahan setempat. Mudah-mudahan bisa membantu meringankan beban mereka," kata Bunda Elly, sapaannya, kepada depok.go.id usai Kegiatan Aksi Peduli di RW 28, Kelurahan Abadijaya, Kecamatan Sukmajaya, Sabtu (11/01/2020).

Di lokasi yang sama, Camat Sukmajaya, Tito Ahmad Riyadi menuturkan, pihaknya menyambut baik atas bantuan dan kegiatan trauma healing yang dilakukan TP PKK Kota Depok. Dengan begitu, diharapkan bisa membantu menyembuhkan trauma dalam diri anak-anak dan warga terdampak. 

Sementara itu, lanjut Tito, bantuan yang diberikan untuk korban bencana di wilayahnya terdiri dari berbagai jenis. Antara lain 16 paket peralatan sekolah, 200 paket sembako, dan makanan ringan (snack).

"Kami berterimakasih atas bantuan yang diberikan. Bantuan ini sangat bermanfaat untuk warga," pungkas Tito. (JD 05/ED 01/EUD 02)