Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

News
Tim PKM Universitas Trisakti Selesaikan Pengabdian Masyarakat, Kenalkan Konsep Eco Masjid
JD 12 - berita depok

279
Selasa, 20 Des 2022, 12:56 WIB

Tim PKM Universitas Trisakti berfoto bersama sejumlah aparatur wilayah di Masjid Hidayaturrahman, Kelurahan Cisalak Selasa (20/12/22). (Foto: Diskominfo)

berita.depok.go.id - berita.depok.go.id- Tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Fakultas Arsitektur Lanskap dan Teknologi Lingkungan, Universitas Trisakti telah menyelesaikan PKM pengelolaan air dengan rain harvesting (panen air hujan) dan pengelolaan air bekas wudhu di lingkungan Masjid Hidayaturrahman, Kelurahan Cisalak, Kecamatan Sukmajaya untuk mendukung konsep Eco Masjid. Kegiatan tersebut dilakukan kurang lebih satu pekan dengan melibatkan tiga dosen dan tiga mahasiswa.

"Alhamdulillah, proposal kami mendapat pendanaan dari Kemendikbudristekdikti sehingga bisa menjadi contoh pembuatan Eco Masjid di Masjid Hidayaturrahman," ujar Wakil Dekan 1 Fakultas Arsitektur Lanskap dan Teknologi Lingkungan Universitas Trisakti, Diana Irvindiaty Hendrawan kepada berita.depok.go.id, Selasa (20/12/22).

Selama melaksanakan PKM di lokasi tersebut, pihaknya menyerahkan beberapa sarana yang telah dikerjakan. Seperti satu set talang air hujan, sumur resapan, bak kontrol, bak tampung air wudu dan dua taman yang ada di sisi timur dan barat masjid.

"Kita menggali sumur resapan kedalamannya mencapai 2 meter, 1,5 meter dipakaikan buis beton berlubang-lubang sehingga airnya itu bisa masuk ke dalam pori-pori tanah. Kemudian di paling bawah dipakaikan coral fungsinya untuk menyaring air," ungkapnya.

Sementara pengelolaan air dengan rain harvesting, imbuhnya, kini air hujan dapat ditampung terlebih dahulu di sumur resapan. Air hujan yang biasanya langsung terbuang ke saluran drainase kini dapat tertampung untuk diolah menjadi air baku.

"Air bakas wudhu, sebetulnya air itu adalah bukan air yang kotor sekali. Selama ini air bekas wudhu itu langsung masuk ke saluran drainase bercampur dengan air yang kotor, sayang padahal air bekas wudhu itu bisa kita tampung bisa dimanfaatkan kembali," jelasnya.

Terakhir, dirinya menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat selama pelaksanaan PKM. Dia berharap, serana yang telah dibuat dapat memberikan manfaat kepada orang banyak.

"Mudah-mudahan kerja keras kita bersama berkah dan mendapatkan ridho menjadi catatan amal pahala bagi semuanya," tandasnya. (JD 12/ED 01/EUD02)


Apa reaksi anda?
0
0
0
0
0
0
0