Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

News Pemerintahan
Terima Donasi dari Pemkot, Founder Warung Makan Gratis Kota Depok: Sangat Berarti Bagi Kami
JD 02 - berita depok

34
Kamis, 20 Nov 2025, 16:28 WIB

Situasi Warung Makan Gratis Kota Depok. (Foto: JD 02/Diskominfo Depok).

berita.depok.go.id - Founder Warung Makan Gratis Kota Depok, Humairoh Aziz Alkatiri menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Depok atas dukungan dan bantuan yang diberikan melalui donasi.

Menurutnya, donasi sebasar Rp 10 Juta yang diberikan dapat menunjang operasional Warung Makan Gratis Kota Depok dalam menyediakan makanan bagi masyarakat yang membutuhkan. 

Dikatakannya, dukungan tersebut menjadi dorongan besar bagi keberlanjutan program yang telah berjalan selama lima tahun ini. 

“Bantuan ini sangat berarti bagi kami. Selain membantu operasional, ini juga menjadi bukti bahwa pemerintah hadir dan peduli terhadap upaya sosial yang kami lakukan,” ungkapnya kepada berita.depok.go.id usai menerima donasi di Warung Makan Gratis Kota Depok yang berlokasi di Jalan Raya Bogor, Kelurahan Cisalak, Kecamatan Sukmajaya, Kamis (20/11/25). 

Bunda Mira, sapaan akrabnya menambahkan, pihaknya sangat bersyukur karena setelah lima tahun berjalan, Warung Makan Gratis Kota Depok akhirnya mendapat perhatian lebih dari pemerintah daerah.

Dirinya juga berharap, kerja sama antara pemerintah dan komunitas sosial terus terjalin sehingga keberadaan Warung Makan Gratis Kota Depok dapat semakin bermanfaat dan menjangkau lebih banyak warga.

“Kami sangat bahagia dan bersyukur. Di masa jabatan Pak Wali Kota Depok, Supian Suri, kami benar-benar merasakan keberadaannya dan kontribusinya untuk Warung Makan Gratis Kota Depok,” tutupnya. (JD 02/ED 01).


Apa reaksi anda?
0
0
0
0
0
0
0