Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Semarakkan Bulan Ramadan, Besok Acara Puncak Disdik Berbagi Akan Digelar

JD 08 - berita depok
Selasa, 26 Maret 2024, 19:16 WIB
Kepala Bidang Pembinaan SD Dinas Pendidikan (Disdik), Wawang Buang dalam Podcast Disdik yang tayang di Youtube. (Foto:tangkapan layar)

berita.depok.go.id - Menyemarakkan Bulan Suci Ramadan 1445 Hijriah, Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Depok akan menyelenggarakan kegiatan puncak Disdik Berbagi pada Kamis (28/03/24), besok.  

“Insyaallah tanggal 28 Maret ini, kami akan melaksanakan kegiatan puncak Disdik Berbagi yang merupakan program Disdik selama bulan Ramadan. Kami imbau ASN di Disdik dan seluruh Satuan Pendidikan agar meningkatkan infaq dan shadaqah,” ujar Kepala Bidang Pembinaan Sekolah Dasar (SD) pada Disdik Kota Depok, Wawang Buang melalui Podcast Disdik Depok yang tayang di Youtube, Senin (25/03/24).

Nantinya, lanjut Awang panggilan akrabnya, puncak kegiatan Disdik Berbagi secara simbolis akan diserahkan oleh Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono kepada keluarga besar Disdik yang membutuhkan. Kemudian dilanjut dengan pemberian bingkisan di satuan pendidikan secara serentak.

“Jadi nanti teknisnya di Disdik akan diberikan secara simbolis oleh Wakil Wali Kota Insyaallah jika berkenan. Kemudian dilanjut di masing-masing satuan pendidikan. Bentuknya bisa sembako, bingkisan maupun uang tunai,” terangnya.

Dirinya menjelaskan sasaran dari kegiatan ini adalah mereka yang membutuhkan, seperti Office Boy (OB), penjaga sekolah maupun keluarga terdekat yang memang pra sejahtera.

"Jadi dari kita, oleh kita dan untuk kita. Karena sebaik-baiknya orang adalah mereka yang bermanfaat untuk orang lain. Semoga amalan kita di bulan baik ini dilipatgandakan,” tutupnya. (JD 08/ ED 01).