Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Sabtu Ini, Ratusan Warga Cisalak Akan Jalani Rapid Test Covid-19

JD 03 - berita depok
Sabtu, 30 Mei 2020, 7:35 WIB

Ilustrasi pelaksanaan rapid test. (Foto : Diskominfo)

berita.depok.go.id-  Ratusan Warga Kelurahan Cisalak, Kecamatan Sukmajaya akan menjalani rapid test virus Corona atau Covid-19 besok, (30/05). Para peserta merupakan warga yang bertempat tinggal dekat dengan Orang Tanpa Gejala (OTG), Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP). 

Lurah Cisalak, Wiyana mengatakan, jumlah warga yang menjalani rapid test sekitar 100 orang. Pemeriksaan digelar secara gratis. 

“Rapid test yang diadakan merupakan kerjasama antara Forum Pembauran Kebangsaan, Forum Disabiltas Indonesia dan Baznas. Langkah ini merupakan upaya mencegah penyebaran Covid-19," ujarnya kepada  berita.depok.go.id, Jumat (29/05/20) 

Dirinya menjelaskan, pemeriksaan akan diatur berdasarkan RW. Hal tersebut untuk meminimalisir penumpukan atau antrean. 

“Peserta rapid test berasal dari RW 01 sampai dengan RW 13. Setiap RW ada panitianya, yang bertugas mengatur jadwal tes,” jelasnya. 

Terakhir, Wiyana berharap, seluruh peserta yang menjalani pemeriksaan nanti mendapatkan hasil yang baik. Dia juga berpesan agar warganya selalu menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). 

“Yang jelas semuanya tetap harus disiplin dan jaga kebersihan diri, lingkungan dan jaga jarak dengan sesama warga. Mudah-mudah upaya ini bisa memutus tingkat sebaran virus Corona di lingkungan kita,” tutupnya. (JD 03/ED 01/EUD02)