berita.depok.go.id - berita.depok.go.id - Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Kalimulya terus melakukan berbagai upaya guna meningkatkan capaian Sub Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio Putaran 1 di wilayahnya. Salah satunya dengan mengadakan jadwal susulan Sub PIN Polio putaran 1.
"Untuk meningkatkan capaian, kita mengadakan jadwal susulan Sub PIN Polio putaran 1 dari 15 April hingga 15 Mei 2023. Pemberian imunisasi polio ini gratis," ujar Kepala Puskesmas Kalimulya, Agustina Ika Damayanti, kepada berita.depok.go.id, Rabu (10/05/23).
Pelaksanaan jadwal susulan mulai Senin hingga Kamis pukul 11.00-14.30 WIB. Sementara untuk hari Jumat pukul 10.00 hingga 11.30 WIB dan Sabtu pukul 10.00 - 13.00 WIB.
"Wajib membawa fotokopi kartu keluarga dan nomor telefon aktif. Adapun sasarannya untuk balita usia 0-59 bulan," ujarnya.
"Bapak ibu warga Kalimulya dan Jatimulya yang mempunyai balita usia 0-59 bulan, ayo datang ke Puskesmas Kalimulya untuk mendapat tetes manis polio agar balita kita sehat," tutupnya. (JD 12/ED 01/EUD 04)