berita.depok.go.id - berita.depok.go.id - Aparatur Kelurahan Pondok Jaya, Kecamatan Cipayung melakukan kegiatan urban farming bersama siswa Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Al Anwar. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan jenis tanaman dan cara menanam dengan konsep yang mudah kepada anak-anak sejak dini.
Lurah Pondok Jaya, Denny Ferdian menjelaskan, pengenalan urban farming ini perdana diselenggarakan oleh pokmas non infrastruktur yakni Pokmas Srikandi Jaya.
"Alhamdulillah kami sudah kenalkan anak-anak ini bercocok tanam dengan urban farming, dan antusias keingintahuan mereka cukup tinggi," jelasnya kepada berita.depok.go.id, Selasa (19/11/24).
Denny menuturkan, belasan anak PAUD itu dikenalkan bahan bahan baku sayuran dan buah-buahan. Agar mereka mengetahui makanan sehat dan bergizi yang baik untuk dikonsumsi sehari-hari.
Menurutnya, hal ini juga sejalan dengan pengentasan stunting melalui metode urban farming yang tengah digencarkan oleh pemerintah.
"Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi salah satu penyumbang dalam rangka peningkatan level kualitas sumber daya manusia dan indeks pembangunan manusia Kota Depok ke depannya," ucapnya.
Sebagai informasi, kegiatan ini juga didukung oleh Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Depok, Kecamatan Cipayung, Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga, dan stakeholder lainnya. (JD 05/ED02)