berita.depok.go.id - Politeknik Negeri Jakarta (PNJ) bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Depok mengadakan kegiatan Sosialisasi Pencegahan dan Penanggulangan HIV/AIDS di Aula Lantai 3 Gedung Perpustakaan PNJ, Selasa (04/11/25).
Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Wakil Wali Kota Depok, Chandra Rahmansyah yang diikuti oleh perwakilan mahasiswa PNJ dari semua jurusan.
Wakil Direktur Bidang Kemahasiswaan PNJ, Nurul Intan Pratiwi mengatakan, kegiatan ini menjadi bagian dari upaya bersama antara dunia pendidikan dan pemerintah daerah dalam menanggulangi HIV/AIDS di kalangan generasi muda.
"Isu HIV/AIDS bukan hanya persoalan kesehatan, tetapi juga menyangkut kesadaran dan kemanusiaan. Sehingga diperlukan pemahaman untuk upaya penanggulangannya, khususnya dikalangan mahasiswa," jelasnya.
Dirinya menambahkan, sebagai insan civitas akademika didorong untuk selalu menjaga perilaku hidup sehat, sopan, dan menghormati martabat manusia tanpa diskriminasi.
Melalui kegiatan ini, lanjutnya, PNJ ingin mewujudkan kampus yang sehat.
"Kami ingin memastikan bahwa seluruh mahasiswa memahami pentingnya pencegahan, deteksi dini, dan upaya pemahaman terkait HIV/AIDS,” jelasnya.
Dikatakannya, PNJ saat ini juga memiliki Satuan Tugas Pencegahan HIV/AIDS yang berperan aktif dalam mengedukasi mahasiswa serta menyediakan layanan pendukung.
Dirinya juga menegaskan bahwa kolaborasi lintas instansi menjadi bukti bahwa penanggulangan HIV/AIDS tidak bisa dilakukan oleh satu pihak saja.
Melainkan memerlukan kerja sama dari berbagai elemen, termasuk pemerintah, dunia pendidikan, dan masyarakat.
“Kolaborasi ini membuktikan bahwa penanggulangan HIV/AIDS bukan hanya tanggung jawab satu lembaga, tapi gerakan bersama,” tutupnya. (JD 02/ED 01)
